Motor Setop Produksi

Daftar Motor yang Disuntik Mati pada 2022, Yamaha Paling Banyak

Hadirnya sepeda motor model terbaru membuat beberapa model kendaraan beroda dua lain terpaksa disetop produksi atau disuntik mati.

Featured-Image
Daftar motor yang disuntik mati pada tahun 2022. (Foto: dok. Sinergi Madura)

bakabar.com, JAKARTA - Hadirnya sepeda motor model terbaru membuat beberapa model kendaraan beroda dua lain terpaksa disetop produksi atau disuntik mati.

Disuntik matinya beberapa model tidak terlepas karena bermacam alasan seperti permintaan yang menurun.

Hal lainnya juga disebabkan tak bisa mengimbangi tren, strategi agar tak saling mencaplok pasar, hingga mengklaim sebagai inovasi lanjutan dari sebuah produk.

Sepanjang 2022, diketahui ada sebanyak 7 motor yang harus disuntik mati. Apa saja motor itu? Yuk kita simak satu persatu.

Yamaha Jupiter MX 150

Motor Yamaha yang disetop pertama adalah Yamaha Jupiter MX 150. Motor ini pertama kali diperkenalkan pada 2005 silam.

Saat itu motor ini kerap jadi pilihan konsumen karena performanya yang kencang. Bahkan kehadirannya saat itu menjadi pesaing dari Suzuki Satria F150.

Baca Juga: Tempat Parkir Alternatif yang Mau Habiskan Malam Tahun Baru di TMII

Kepastian soal suntik mati MX 150 diungkap Yamaha pada November 2022 atau bertepatan dengan pameran IMOS di JCC, Senayan yang lalu.

Praktis di segmen motor bebek bermesin 150 cc, Yamaha Indonesia kini hanya menjagokan MX King 150 untuk bertarung melawan rival-rivalnya.

Yamaha Aerox

Selanjutnya ada Yamaha Aerox model lawas. Saat versi terbarunya meluncur di November 2021, perusahaan juga menjelaskan akan tetap menghadirkannya untuk konsumen.

Namun mengacu laman resmi jualan Yamaha Indonesia per Desember 2022 ini, daftar dan nama dari Aerox 155 lawas sudah dihilangkan.

Baca Juga: Tiket TMII Naik 100 Persen, Pengunjung Tetap Antusias

Yamaha Mio S

Mio S menambah produk dari Yamaha yang harus melakukan setop produksi di 2022 ini. 

Model itu pertama kali diluncurkan oleh perusahaan pada 2017 dengan harga awal Rp15,7 juta OTR Jakarta.

Target utama konsumen yang disasar dari Mio S adalah perempuan, namun tak menutup peluang bisa digunakan juga oleh para lelaki.

Di segmen matik 125 cc, Yamaha Indonesia memang terbilang banyak menyodorkan produknya. 

Maka timbul analisa bila opsi yang banyak ini memunculkan persaingan antara produk sendiri.

HALAMAN
123
Editor
Komentar
Banner
Banner