GIIAS 2023

Chery akan Bawa 2 Varian Baru dan Crossover BEV di Ajang GIIAS 2023

PT Chery Sales Indonesia (CSI) umumkan akan membawa dua mobil varian baru dari line-up SUV premium dan satu Crossover BEV dalam pameran GIIAS 2023.

Featured-Image
PT Chery Sales Indonesia (CSI) mengumumkan akan membawa dua mobil varian baru dari line-up SUV premium dan satu Crossover BEV dalam GIIAS 2023. Foto: dok. CSI

bakabar.com, JAKARTA - PT Chery Sales Indonesia (CSI) mengumumkan akan membawa dua mobil varian baru dari line-up SUV premium dan satu Crossover BEV dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2023, Agustus nanti.

Selain itu, acara yang berlangsung dari 10-20 Agustus 2023 di ICE BSD City, Tangerang itu akan menjadi ajang bagi CSI untuk memamerkan tiga line-up SUV premium Chery yang saat ini sudah berada di pasaran yaitu Tiggo Pro Series dan Omoda 5.

"Pada ajang ini, kami akan merilis dua varian terbaru dari line-up SUV premium dan mendatangkan mobil crossover listrik pertama yang sudah mendekati tahap final untuk desain, penentuan fitur, dan produksi," kata President CSI, Shawn Xu melalui keterangan persnya, Selasa (18/7).

Baca Juga: Kinerja Ekspor Chery Omoda 5 Capai 70 Ribu Unit pada Semester I 2023

Lebih jauh ia menjelaskan bahwa inovasi yang dihadirkan oleh line-up baru ini akan memberikan sensasi berkendara yang maksimal serta mendukung gaya hidup yang sesuai dengan target marketnya masing-masing, sekaligus menjawab akan teknologi elektrifikasi yang Chery hadirkan di Indonesia nantinya. 

"Kami sangat bersemangat dengan dua varian baru ini, sehingga kami juga langsung membuka kesempatan pemesanan bagi para pengunjung GIIAS 2023 yang dilengkapi dengan program finansial dan garansi yang bernilai," ujarnya.

Berbicara hadirnya varian crossover BEV, diklaim sebagai dedikasi Chery untuk mengurangi emisi karbon dan menggunakan sumber energi yang lebih bersih, sertn untuk memenuhi permintaan yang terus meningkat di pasar Indonesia.

"Chery juga berharap bahwa varian crossover BEV ini akan menjadi langkah untuk edukasi pasar dan selanjutnya menjadi primadona pada GIIAS 2023 dengan teknologi mutakhir untuk kendaraan masa kini," pungkas Shawn Xu.

Baca Juga: Chery Gelar Temu Pelanggan WCWL di Yogyakarta, Intip Keseruannya

Selain menampilkan berbagai lini produk kendaraan, untuk terus meningkatkan angka penjualan yang diklaim trennya terus menanjak dengan rata-rata 53 persen tiap bulan, CSI turut menghadirkan program penjualan bagi para pengunjung GIIAS 2023.

Adapun Chery akan menjadikan GIIAS 2023 sebagai kesempatan yang sangat baik untuk memberikan informasi lebih lanjut tentang teknologi inovatif, menyaksikan komitmen terhadap kelestarian lingkungan, dan mengeksplorasi program penjualan menarik yang ditawarkan.

Editor
Komentar
Banner
Banner