Pemilu 2024

Cerita Mahfud MD Pakai Kemeja 5 Tahun Lalu saat Daftar ke KPU

Bacawapres Mahfud MD mengaku mengenakan baju yang hendak ia pakai ke KPU pada 2019 lalu saat mendaftar ke KPU bersama capres Ganjar Pranowo.

Featured-Image
cawapres Mahfud MD menyampaikan pidato politiknya seusai mendaftar sebagai bacapres-bacawapres bersama Ganjar Pranowo di KPU. Foto: apahabar.com/Nandito

bakabar.com, JAKARTA - Bacawapres Mahfud MD mengaku mengenakan kemeja putih yang telah ia persiapkan untuk Pilpres 2019 lalu saat mendaftar ke KPU sebagai capres-cawapres bersama Ganjar Pranowo.

Ketika itu, pada Pilpres 2019 lalu, Mahfud rencananya akan menjadi cawapres Joko Widodo, namun akhirnya hal tersebut urung terwujud.

"Baju putih ini, baju yang pada lima tahun yang lalu saya siapkan untuk dipakai mendaftar ke KPU tapi tidak jadi. Akhirnya baju ini saya titipkan ke ibu saya di Madura," kata Mahfud di depan gedung KPU, Kamis (19/10).

Mahfud bercerita, saat ditunjuk jadi cawapres yang akan mendampingi Ganjar Pranowo, dirinya langsung pergi ke Madura untuk menjemput baju tersebut.

Baca Juga: Usai Daftar Capres-Cawapres, Ganjar: Semoga KPU jadi Wasit yang Netral

"Tanggal 16 kemarin saya sowan ke ibu untuk mengambil baju yang tidak jadi saya pakai ke KPU lima tahun lalu, sekarang saya pakai ke KPU pada hari ini. Masih muat kan? Badan saya sama dengan dulu," katanya.

Pada kesempatan di Madura itu, Mahfud juga meminta restu kepada ibunya terkait pencalonan dirinya maju sebagai cawapres pendamping Ganjar.

"Beliau mendoakan saya terus, mudah-mudahan berhasil, yang seperti sekarang ini menjadi anak yang selalu berbakti kepada orangtua, itu pesannya," ujarnya.

Mahfud MD ditetapkan sebagai cawapres Ganjar Pranowo pada Rabu (18/10) kemarin. Mahfud saat ini menjabat Menkopolhukam di pemerintahan Presiden Jokowi.

Baca Juga: Kendaraan Milik Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, Ioniq 5 hingga Avanza

Adapun, pasangan capres-cawapres, Ganjar-Mahfud saat ini disokong oleh PDIP, Perindo, dan Hanura.

Sebelumnya, Pasangan bacapres dan bacawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD resmi mendaftarkan diri sebagai calon presiden dan calon wakil presiden Pilpres 2024 ke KPU RI.

Ganjar dan Mahfud menjadi pasangan kedua yang mendaftar ke KPU, setelah pasangan Anies-Cak Imin yang mendaftar pagi tadi.

Editor


Komentar
Banner
Banner