Posko Anti Tawuran

Cegah Tindakan Kriminal, Polsek Pademangan Buka Posko Anti-Tawuran

Dalam mencegah kerawanan tindak kriminalitas di bulan Ramadan Polsek Pademangan membuka posko anti tawuran. Posko anti tawuran ini dibuk

Featured-Image
Jajaran Tigapilar Kecamatan Pademangan, yang menggelar rapat untuk mencegah kriminalitas bulan Ramadan tahun 2023, di Mapolsek Pademangan, Jakarta Utara, Senin (20/3). (Foto: apahabar.com/Ryan Suryadi)

bakabar.com, JAKARTA - Mencegah kerawanan tindak kriminalitas di bulan Ramadan Polsek Pademangan membuka posko anti tawuran. Posko anti tawuran ini dibuka di dua lokasi selama Ramadan hingga lebaran Idul Fitri 1444 H.

Kapolsek Pademangan Kompol Binsar Hatorangan Sianturi mengatakan, dua lokasi posko anti tawuran ini berada di wilayah Pademangan Barat dan Pospol Bintang Mas Ancol.

Dibukanya dua posko ini menindaklanjuti potensi kerawanan yang bisa terjadi selama Ramadan melihat kondisi tahun-tahun sebelumnya.

Baca Juga: Antisipasi Tawuran Jelang Ramadan, Polsek Tanjung Duren Gencarkan Patroli

"Kerawanan yang diantisipasi itu, berdasarkan paparan Unit Reskrim Polsek Pademangan, salah satunya terkait ancaman tawuran antar wilayah," kata Binsar di Mapolsek Pademangan, Jakarta Utara, Senin (20/3).

Selain tawuran, kerawanan lainnya yang diantisipasi selama Ramadan hingga lebaran nanti misalnya pencurian rumah kosong hingga peredaran petasan dan minuman keras.

"Antisipasi ini dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat menghadapi bulan suci Ramadan," ucapnya.

Baca Juga: Ketangkap COD Sajam untuk Tawuran, 3 Remaja Dibekuk TNI dan Warga!

Selain itu pihaknya juga bakal melakukan deteksi dini balap liar. Ada juga operasi pasar yang rencananya digelar selama Ramadan untuk memantau harga pangan.

Adapun dalam Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Menjelang Bulan Suci Ramadan ini, hadir pula unsur-unsur terkait mulai dari TNI, pihak Kecamatan Pademangan, pemilik tempat usaha, hingga masyarakat.

Editor


Komentar
Banner
Banner