bakabar.com, BANJARBARU – Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Vivi Mar'I Zubedi Aditya Mufti Ariffin menghadiri langsung kegiatan sosialisasi memasyarakatkan makan ikan (Gemarikan) dalam rangkaian hari ikan nasional 2021 di RA UQ. SD Islam Al Madani Kelurahan Guntung Manggis Banjarbaru, Kamis (21/10).
Tampak hadir dalam kegiatan ini, Kepala Dinas Ketahanan pangan, pertanian dan perikanan Kota Banjarbaru, Lurah Guntung Manggis Kota Banjarbaru, serta seluruh peserta didik RA UQ. SD Islam Al Madani Kota Banjarbaru.
Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Vivi Mar'I Zubedi Aditya Mufti Ariffin menyampaikan sosialisasi Gemarikan adalah sebuah program nasional yang dicanangkan oleh Menteri Kelautan dan Perikanan sejak 2004 silam. Tujuannya untuk mengkampanyekan pentingnya manfaat makan ikan sejak dini.
Karena ikan mengandung banyak gizi yang sangat penting untuk pertumbuhan dan kecerdasan otak.
“Makanan yang kita konsumsi tentunya haruslah yang bergizi tinggi dan dapat menyehatkan badan,” ujar Istri Wali Kota Banjarbaru itum
Selain itu, kata dia, ikan merupakan bahan pangan yang sangat baik bagi tubuh manusia karena ikan mengandung zat – zat yang dibutuhkan seperti protein, mineral, asam amino dan terutama omega 3 dan 6 yang sangat bermanfaat bagi kesehatan ibu dan pembentukan otak janin.
“Terutama pada 1000 hari kehidupan. zat zat tersebut dapat bermanfaat bagi pertumbuhan dan perkembangan anak untuk membentuk generasi yang sehat, kuat dan cerdas,” tegasnya.
Vivi, panggilan akrab Ketua TP PKK Banjarbaru, mengimbau agar masyarakat dapat mengingat manfaat memakan ikan yang sangat baik bagi kesehatan tubuh.
Sehingga gerakan memasyarakatkan makan ikan melalui pemberian makanan tambahan bagi anak sekolah yang diselenggarakan hari ini, katanya, dapat meningkatkan status gizi masyarakat terutama anak-anak sekolah dalam rangka pencegahan stunting.
Juga, lanjutnya merupakan salah satu mata rantai penyerapan hasil perikanan yang diproduksi oleh masyarakat.
“Semoga Gemarikan dapat berjalan dengan baik dan lancar, dan dapat dijadikan pendorong bagi keluarga untuk membiasakan hidup sehat dan membiasakan untuk memilih ikan sebagai menu keluarga sehari-hari,” tuntas Vivi.