Hot Borneo

Cair April, Segini Besaran Insentif Guru di Kaltara Perbulan

Cair April 2023, berapa sih besaran insetif guru dan tenaga pendidik di Kalimantan Utara (Kaltara) perbulan?

Featured-Image
Kabar gembira, insentif guru di Kaltara bakal cair April 2023. Foto-Ilustrasi/net

bakabar.com, TANJUNG SELOR - Cair April 2023, berapa sih besaran insetif guru dan tenaga pendidik di Kalimantan Utara (Kaltara) perbulan?

Seperti diberitakan sebelumnya, Pemprov Kaltara memberikan insentif triwulan satu 2023 untuk guru dan tenaga kependidikan April 2023.

Pemprov Kaltara mengalokasikan dana insentif guru dan tenaga kependidikan sebesar Rp100 miliar pada APBD 2023.

Skema penyalurannya, akan dikirim ke rekening Pemkab/Pemkot untuk kemudian dikirim ke rekening masing-masing penerima di daerah.

Insentif yang akan disalurkan ini adalah insentif triwulan satu 2023 yaitu Januari hingga Maret.

Besaran insetif guru tahun ini naik jadi Rp650 ribu perbulan dari sebelumnya Rp550 ribu perbulan di 2022.

“Cakupan insentif ini untuk guru dan tenaga kependidikan jenjang TK, PAUD, SD, dan SMP,” kata Gubernur Kalimantan Utara Zainal A Paliwang dilansir Antara, Minggu (12/3/2023).

Pada 2022, syarat kualifikasi pendidikan guru TK penerima insentif diwajibkan S1.

Namun, tahun ini kualifikasi pendidikan SMA juga berhak mendapatkan insentif.

Itu dengan catatan telah mengabdi sebagai guru selama tiga tahun dan telah mengikuti pendidikan dan pelatihan berjenjang.

“Berbeda dengan guru PAUD, diusulkan sebagai penerima minimal standar S1 karena PAUD atau kelompok bermain adalah kategori swasta,” kata Zainal.

Insentif ini akan disalurkan kepada 10.438 guru dan tenaga kependidikan di kabupaten/kota.

Rinciannya, di Kabupaten Bulungan 3.087 orang, Kabupaten Nunukan 3.371 orang, Kota Tarakan 2.960 orang.

Selanjutnya di Kabupaten Tana Tidung penerima mencapai 790 orang dan Kabupaten Malinau sebanyak 2.230 orang.

Baca Juga: Kabar Gembira, Insentif Guru di Kaltara Cair April 2023

Editor


Komentar
Banner
Banner