Kota Baru

Bupati Cek Langsung Kondisi Korban Begal di RS Kotabaru

apahabar.com, KOTABARU – Bupati Sayed Jafar menyambangi langsung korban begal yang sedang mendapat perawatan di RSUD…

Featured-Image
Bupati Sayed Jafar saat mengunjungi korban begal di RS Kotabaru. Foto-apahabar.com/Masduki

bakabar.com, KOTABARU – Bupati Sayed Jafar menyambangi langsung korban begal yang sedang mendapat perawatan di RSUD Pangeran Jaya Sumitra Kotabaru, Senin (11/10). Hal itu dilakukannya untuk memastikan kondisi korban, Mahriani (53).

Di rumah sakit, Sayed memberikan motivasi agar Mahriani tetap tabah dan sabar menerima musibah, sehingga segera diberikan kesembuhan.

“Ibu baik-baik ya, dan cepat sembuh ya,” ucap bupati.

Dijumpai bakabar.com, bupati mengaku perihatin atas peristiwa yang menimpa Mahriani dan putrinya Aulia Sari yang telah meninggal dunia.

Menurutnya, aksi begal tersebut sangat sadis, tidak terpuji, dan pelakunya tidak bisa diberi toleransi. Pelaku harus diproses sesuai hukum yang berlaku.

“Ini sangat keji sekali. Jangan sampai kejadian ini terulang kembali kedepannya,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner