Pemkab Tabalong

Bupati Anang Syakhfiani: Di Usia 58 Tahun Tabalong Berkembang Pesat 

Pemerintah Kabupaten Tabalong menggelar upacara peringatan hari jadi ke-58 di teras Taman Giat Kota Tanjung, Jumat (1/12).

Featured-Image
Bupati Anang Syakhfiani menjadi inspektur pada upacara peringatan berdirinya Tabalong. Foto - apahabar.com/Muhammad Al-Amin

apahabar.con, TANJUNG - Pemerintah Kabupaten Tabalong menggelar upacara peringatan hari jadi ke-58 di teras Taman Giat Kota Tanjung, Jumat (1/12).

Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani, menjadi inspektur upacara. Sementara komandan upacara diemban Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran, H Tazeriyanor. Sedangkan Sekda Hj Hamida Munawarah bertindak sebagai  pembaca sejarah singkat terbentuknya Kabupaten Tabalong.

Dalam amanatnya, Bupati Anang Stakhfiani, mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada para penuntut berdirinya Kabupaten Tabalong yang diwakili para keluarganya.

“Para penuntut Kabupaten yang telah berjuang dengan berlandaskan fanatisme. Seyogyanya kita sebagai generasi penerus bisa menyimpulkan, bahwa idealisme mutlak kita perlukan untuk memajukan daerah Bumi Saraba Kawa ini,” jelasnya.

"Semangat pantang menyerah panitia penuntut Tabalong, serta visi pembangunan berkelanjutan para pimpinan terdahulu menjadi modal dasar kita dalam membangun daerah ini, sehingga kita sampai pada kondisi seperti sekarang ini,” imbuh Anang.

Anang juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Forkopimda, pimpinan dan anggota DPRD, tokoh-tokoh masyarakat, para alim ulama, generasi muda dan seluruh jajarannya di lingkup Pemkab Tabalong hingga tingkat kelurahan dan desa.

"Selama ini semuanya telah bekerja keras bahu membahu membangun kebersamaan untuk memajukan Tabalong," ucapnya.

Anang menuturkan di usia ke-58 ini Kabupaten Tabalong mampu membuktikan diri sebagai kabupaten di Kalsel yang pesat pembangunannya, bersaing sumber daya manusianya, dan tumbuh ekonominya.

"Tabalong berhasil bertransformasi dari daerah paling ujung menjadi serambi depan Kalsel,” terangnya.

Anang mengajak semua pihak untuk bersatu, bahu membahu dan bersama meraih cita-cita para penuntut kabupaten yang telah dengan gigih memperjuangkan berdirinya daerah otonom Kabupaten Tabalong yang maju, sejahtera, dan mandiri.

"Menjadi tugas kita ke depan untuk terus berinovasi dan kolaborasi terus kita lakukan, agar upaya kita untuk mewujudkan Tabalong sebagai serambi depan Kalimantan Selatan penyangga dan gerbang IKN dapat makin terwujud,” pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner