Relax

Bukan Luffy, Ini Karakter Favorit Oda Sensei di Serial One Piece

apahabar.com, JAKARTA – Para pecinta One Piece pastinya sudah tidak asing dengan sosok Eiichiro Oda, sang…

Featured-Image
Sudah lebih dari 23 tahun Eiichiro Oda atau yang akrab disapa Oda Sensei menggambar manga petualangan Luffy cs menjadi bajak laut. (Foto: dok. Popcultureid)

bakabar.com, JAKARTA – Para pecinta One Piece pastinya sudah tidak asing dengan sosok Eiichiro Oda, sang pengarang film anime legendaris.

Sudah lebih dari 23 tahun Eiichiro Oda atau yang akrab disapa Oda Sensei menggambar manga petualangan Luffy cs menjadi bajak laut.

Kejeniusan Oda Sensei dalam meramu cerita tentunya sudah tidak diragukan lagi.

Oda Sensei memang dikenal sebagai individu yang sangat sulit untuk diprediksi.

Tidak sedikit dari fans yang terkejut tiap kali One Piece merilis chapter terbaru, baik dari segi cerita atau betapa kelirunya prediksi fans akan isi chapter tersebut.

Hal itu menjadi salah satu alasan mengapa film anime tersebut menjadi serial terpopuler di dunia dan Oda Sensei menjadi sebuah fenomena.

Ternyata keunikan Oda Sensei tidak berhenti sampai di situ. Ketika ditanya oleh Akira Toriyama (pencipta Dragon Ball), siapakah karakter favorit Oda dalam serial One Piece? Jawaban Oda Sensei mengejutkan.

"Saya suka Luffy, tetapi karakter yang paling saya sukai adalah Gaimon," beber Oda.

"Sulit untuk memikirkan karakter yang lebih baik darinya. Dia (Gaimon) hanyalah seorang pria yang terperangkap dalam kotak harta karun selama 20 tahun. Saya pikir itu sesuatu yang luar biasa," tambahnya.

Bagi kalian yang lupa akan sosok Gaimon, ia adalah penjaga hutan dari pulau binatang langka yang muncul pada chapter 22 dengan judul "Si Makhluk Ajaib".

Gaimon sendiri adalah seorang bajak laut serakah yang terjebak di dalam kotak harta selama 20 tahun.

Saat dia menemukan harta karun incarannya, Ia malah terjatuh dari tebing tepat di atas kotak harta karun yang kosong.

Akibat kecerobohannya Gaimon akhirnya menjadi manusia di dalam kotak harta.

img2

Gaimon karakter favorit Oda Sensei di One Piece. (Foto” dok. Wiki Fandom)

Sedihnya, teman-teman bajak laut melupakan dan berlayar meninggalkan dirinya.

Sejak saat itu, Gaimon bersumpah untuk mengusir para bajak laut yang datang ke pulau untuk mencari harta karun miliknya.

Luffy menjadi salah satu korban dari penghakiman hutan, upaya Gaimon untuk mengusir bajak laut yang datang.

Namun, karena Luffy memakan buah Gomu Gomu, tembakan pistol Gaimon tidak mempan untuknya.

Luffy dan Nami akhirnya menolong Gaimon untuk mengambil harta karun miliknya yang berada di atas tebing.

Sayangnya, peti harta yang berada diatas tebing juga kosong sama seperti peti harta karun lainnya dipulau itu.

Pada akhirnya, Luffy mengajak Gaimon untuk bergabung sebagai krunya dan bertualang bersama mencari One Piece, namun Gaimon menolak.

Ia lebih memilih untuk tetap di pulau itu untuk melindungi hewan-hewan langka yang sudah menemaninya selama 20 tahun.

Dari Gaimon itu yang menjadi salah satu keunikan Oda Sensei dalam menciptakan karakter.

Coba bayangkan saja dari sekian banyak karakter dengan kekuatan menakjubkan di serial One Piece, yang menjadi favoritnya adalah seorang pria yang terjebak di dalam kotak harta karun. Aneh sekali bukan?

Menebak jalan pikiran Oda Sensei memang seperti mencari jarum di tumpukan jerami, atau mungkin lebih tepatnya mencari jarum di tumpukan Topi Jerami.

Reporter: Adit

Komentar
Banner
Banner