Seiko X One Piece

Kolaborasi Seiko x One Piece Lahirkan 5 Arloji Keren, Ini Detailnya

Selain G-Shock, Seiko juga pernah berkolaborasi dengan One Piece. Hasilnya lima jam tangan berbasis Seiko 5 Sports dihadirkan. Intip harga dan detailnya.

Featured-Image
Kolaborasi Seiko x One Piece hadirkan lima koleksi arloji dengan karakter Luffy, Zoro, Sanji, Law dan Sabo. Foto: dok. Seiko

bakabar.com, JAKARTA - Selain G-Shock x One Piece, merek jam tangan Seiko juga pernah berkolaborasi dengan serial manga dan anime buatan Eiichiro Oda.

Projek kolaborasi Seiko x One Piece dirilis pada 2021 silam dengan lima model berkonsep Street Style.

Melansir Hypebeast.com, koleksi Seiko x One Piece hadir secara terbatas lewat model Seiko 5 Sports.

Lima seri jam tangan Seiko x One Piece terinspirasi dari lima karakter yakni Luffy, Zoro, Sanji, Law dan Sabo dengan warna dan ornamen yang khas.

Baca Juga: Jam Tangan Casio x Stranger Things Bawa Konsep Era 80an, Harga Gak Mahal

Untuk Seiko 5 versi Luffy, menampilkan desain uap yang dikeluarkan oleh calon raja bajak laut tersebut ketika dia melepaskan kemampuan bertarungnya Gear Second.

Seiko x One Piece versi karakter Luffy. Foto: dok. Seiko
Seiko x One Piece versi karakter Luffy. Foto: dok. Seiko

Desain tersebut tampak pada bagian dial hingga tali berbahan silikon. Perpaduan tersebut hadir dalam kombinasi warna hitam dan grafis berkelir merah dan abu-abu.

Berikutnya, desain Seiko x One Piece versi Zoro hadir dengan gambar siluet tebasan pedang Katana yang terdapat di bagian dial analognya.

Selain itu terdapat tiga lekukan berbentuk V pada bingkai layar jam yang melambangkan ketiga pedangnya.

Seiko x One Piece versi karakter Zoro. Foto: dok. Seiko
Seiko x One Piece versi karakter Zoro. Foto: dok. Seiko

Baca Juga: G-Shock x Supreme x The North Face Rilis Jam Tangan Klasik, Harganya?

Pada Seiko x One Piece versi Karakter Sanji, terdapat pola jejak sepatu di bagian dial arloji.

Pola tersebut terinspirasi dari keahlian bertarung Sanji lewat jurus tendangan kakinya.

Di samping itu, arloji Seiko versi Sanji ini mengusung kelir hitam dan kuning yang identik dengan warna rambutnya.

Beralih ke seri karakter Law, terdapat pola bintik-bintik yang diambil dari topi yang dikenakannya.

Baca Juga: Jam Tangan Honda Retro Mirip Speedometer Astrea Prima, Cek Harganya

Selain itu ada inisial “D” yang tersembunyi di bagian dial atau pelat jamnya.

Bagian crown atau mahkota arloji tersebut disertai sebuah logo yang ada pada pedang favoritnya.

Seiko 5 Sports versi Law, mengusung warna perak gelap yang tampak nyentrik dengan paduan aksen warna putih dan hitam.

Sedangkan Seiko 5 versi Sabo, menampikan grafik api berwarna biru.

Baca Juga: Deretan Jam Tangan G-Shock dengan Desain Terbaik Sepanjang Masa

Api merupakan kemampuan Sabo dari buah setan yang pernah digunakan karakter Ace.

Sementara biru memang identik dengan warna pakaian Sabo sebagai anggota Pasukan Revolusioner di serial One Piece tersebut.

Sekadar info, Seiko x One Piece dirilis terbatas hanya 5.000 unit dan dikemas dalam kemasan edisi khusus.

Harga jam tangan Seiko x One Piece ditawarkan 536 US Dollar, atau setara Rp8,3 jutaan saat peluncurannya dua tahun silam.

Berikut foto jam tangan Seiko x One Piece lainnya:

Seiko x One Piece karakter Sanji. Foto: dok. Seiko
Seiko x One Piece karakter Sanji. Foto: dok. Seiko
Seiko x One Piece karakter Law. Foto: dok. Seiko
Seiko x One Piece karakter Law. Foto: dok. Seiko
Seiko x One Piece - bakabar.com
Seiko x One Piece untuk karakter Sabo. Foto: dok. Seiko
Editor
Komentar
Banner
Banner