bakabar.com, JAKARTA - Menkopolhukam Mahfud MD resmi didapuk menjadi cawapres Ganjar Pranowo untuk berlaga di Pilpres 2024.
"Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahiim, calon wakil presiden yang dipilih PDI Perjuangan yang akan mendampingi Ganjar Pranowo adalah Mahfud MD," kata Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, Rabu (18/10).
Sebelumnya Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri disebut memanggil Menkopolhukam Mahfud MD menjelang pengumuman cawapres Ganjar Pranowo, Selasa (17/10) malam.
Baca Juga: Megawati Panggil Mahfud MD Jelang Pengumuman Cawapres Ganjar
Pertemuan keduanya dilakukan di kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng Jakarta Pusat.
Pantauan bakabar.com, Megawati tampak mengenakan dres panjang berwarna merah muda. Kemudian Mahfud MD berdiri di sebelahnya dengan mengenakan batik bercorak hijau.
Baca Juga: PPP Bocorkan Identitas Cawapres Pendamping Ganjar, Mahfud MD?
Mahfud juga terlihat membawa dokumen yang dipegangnya saat berfoto bersama Megawati.
Menurut Tim Media Ganjar Pranowo, Anton Sudibyo, ia mengakui bahwa ada pertemuan antara Mahfud MD dan Megawati di Teuku Umar, hari ini.
"Iya, betul," kata Anton.