Sepak bola nasional

Bos PSM Makassar Desak PSSI Percepat Penggunaan VAR

Direktur Utama PSM Makassar, Sadikin Aksa mendesak federasi sepak bola Indonesia (PSSI) untuk segera menerapan Video Assistant Referee (VAR)

Featured-Image
Penggunaan Video Assistant Referee (VAR) di kompetisi sepak bola (Foto: dok. FIFA)

bakabar.com, JAKARTA – Direktur Utama PSM Makassar, Sadikin Aksa mendesak federasi sepak bola Indonesia (PSSI) untuk segera menerapan Video Assistant Referee (VAR) di kompetisi Liga Indonesia.

Hal tersebut disampaikan oleh Bos PSM itu seusai mengikuti acara Sarasehan Sepak Bola Indonesia yang digelar oleh PSSI pada Sabtu (4/3) kemarin.

“Kami ingin, pertama jadwal yang pasti, kedua perizinan, ketiga kuantitas dan kualitas wasit ditingkatkan dan yang terakhir kami ingin federasi mempercepat pemakian VAR, karna tanpa sokongan itu [VAR] agar berak,” kata Aksa.

Lebih lanjut, menurutnya, kurang lebih permintaan dari semua klub sama terkait jadwal dan perizinan hanya ditambah kuantitas dan kualitas wasit serta penggunaan VAR.

Baca Juga: Bertemu Menpora, Pratama Arhan Ingin Perkuat Timnas U-22 di SEA Games

“Kalau kuantitas dan kualitas wasit bagus, saya yakin match fixing akan teratasi sendiri,” jelas Dirut PSM Makssar.

Kendati demikian, Aksa mengatakan semua yang terkait harus membuat hal tersebut berkesinambungan tidak hanya dalam satu atau dua tahun.

Dia mengatakan hal itu sejalan dengan kemauan pengurus PSSI yang baru di bawah komando Ketum Erick Thohir.

“Ini yang mau dibuat oleh Pak Erick dan jajaran Exco PSSI,” pungkasnya.

Di sisi lain, Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha mengatakan pihaknya akan terus berupaya untuk mempercepat penggunaan VAR di kompetisi sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Keren! Bautista Pastikan Kemenangan Beruntun di WSBK 2023 Mandalika

Namun, mantan Sekjen PSSI itu mengatakan yang terlebih dahulu dilakukan oleh pihaknya yakni dengan membina para wasit di kompetisi Liga Indonesia.

“Yang pertama wasitnya dulu, itu yang terpenting,” ungkap Ratu Tisha.

Selain itu, Tisha juga mengatakan pembinaan terkait dengan teknologi VAR juga akan diberikan kepada klub dan para suporter sepak bola Tanah Air.

“Tidak Cuma dari klub dan suporter, tetapi juga kepada media dan broadcast. Kita akan mulai lagi dari situ, lihat dokumen kita sudah sampai mana,” jelas Waketum PSSI itu.

Editor


Komentar
Banner
Banner