Habar Ramadan

Bingka Kentang, Menu Favorit Warga Palangka Raya untuk Berbuka Puasa

Berburu kuliner di Pasar Ramadan untuk menu berbuka puasa kini sudah menjadi sebuah tradisi di setiap daerah di Indonesia

Featured-Image
Pengunjung saat membeli kue bingka kentang di Pasar Ramadan Palangka Raya. Foto-apahabar.com/Andre

apabahabar.com, PALANGKA RAYA - Berburu kuliner di Pasar Ramadan untuk menu berbuka puasa kini sudah menjadi sebuah tradisi di setiap daerah di Indonesia.

Sebab di Pasar Ramadan ada banyak menu makanan yang unik dijual oleh para pelaku UMKM dan hanya bisa ditemui di saat bulan puasa saja.

Seperti di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, kuliner yang paling banyak dicari atau diburu adalah kue bingka kentang.

Konon kue ini, bagi masyarakat di Kalimantan, khususnya di Kota Palangka Raya, merupakan menu wajib yang disajikan saat berbuka puasa selain buah kurma, kolak, es buah atau makanan manis lainnya.

Menurut sejarahnya, kue bingka kentang merupakan kue khas suku Banjar, Kalimantan Selatan. Kue bingka ini memiliki tekstur yang lembut dengan cita rasa yang manis dan bentuknya seperti bunga.

Seiring perkembangan zaman, kue ini sudah banyak dimodifikasi oleh masyarakat terutama untuk varian rasanya, seperti menggunakan tape ketan, labu, coklat dan keju.

Jadi tak heran jika berkunjung ke Kalimantan, kue jenis ini paling banyak ditemui di stand-stand Pasar Ramadan.

Harga bingka kentang ini pun dijual cukup terjangkau, mulai dari Rp25 ribu hingga Rp35 ribu per porsi, tergantung varian rasa dan ukurannya.

Salah satu pengunjung Pasar Ramadan, Sri Wahyuni saat diwawancarai mengatakan, kue bingka kentang adalah kue yang sangat jarang ditemui dimanapun selain bulan Ramadan.

"Karena sulit ditemukan di hari-hari biasa, makanya kue ini paling banyak dicari dan diminati jika ada Pasar Ramadan," katanya, Kamis (23/3/2023) sore.

Di lokasi yang sama, pengunjung pasar Ramadan lainnya bernama Hj Nataliasi juga menyebutkan makanan paling favorit masyarakat di Kota Palangka Raya adalah makanan yang hanya ada di saat Ramadan.

"Makanan yang banyak dicari yaitu seperti kue bingka, kue hamparan tatak, kolak, dan beberapa jenis minuman sepeti jus dan lain-lain," terangnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner