motogp

Biasa Geber di MotoGP, Ternyata Alex Rins Kepincut Miliki Suzuki GSX-RR

Selesainya musim balapan di Valencia, Pembalap Alex Rins, menginginkan motor GSX-RR 2022 sebagai kenang-kenangan untuk dipajang di rumahnya

Featured-Image
Pembalap Suzuki, Alex Rins Inginkan Motor GSX-RR 2022. Foto: Dok Twitter Alex Rins.

bakabar.com, JAKARTA - Pembalap Alex Rins menginginkan motor GSX-RR 2022 sebagai kenang-kenangan untuk dipajang di rumahnya, namun harus membayarnya.

Rins saat ini sudah memiliki motor Suzuki tahun 2020 di rumahnya.

Motor itu diperoleh berkat dirinya menempati posisi ketiga dalam klasemen akhir MotoGP tahun 2020.

"Saya minta sepeda motor musim ini pada Suzuki dan mendapat jawaban bahwa itu hanya mungkin didapatkan dengan biaya," kata Rins dilansir dari Speedweek, Selasa (1/11).

"Mungkin saya bisa membayarnya dengan cicilan tiap bulan," ucap Rins sambil tersenyum lebar.

Baca Juga: Singkirkan Bagnaia, Ini Skenario Juara MotoGP Valencia 2022

Rins yang setia bersama Suzuki sejak promosi ke kelas utama pada 2017 lalu itu pun tak ingin kenangannya bersama timnya itu hilang begitu saja.

Untuk itu, dia mau membawa pulang GSX-RR 2022, yang membantunya menang di Phillip Island.

"Shinichi Sahara sudah mengatakan tidak bisa karena motor harus segera kembali ke Jepang, apapun alasannya," kata Rins.

Rins berharap bisa membawa pulang satu unit GSX-RR 2022 setelah balapan di Sirkuit Valencia akhir pekan ini.

Namun, hal tersebut tidak bisa diwujudkan.

Baca Juga: Sisa Balapan Valencia, Bagnaia dan Quartararo Masih Berkesempatan Juara Dunia MotoGP 2022

Bicara soal spesifikasi Suzuki GSX-RR, secara dimensi memiliki panjang 2.096 mm, lebar 720 mm, tinggi 1.140 mm, dan wheelbase (jarak sumbu roda 1.457 mm).

Motor ini dibekali mesin berpendingin cairan, 4 stroke in-line 4 cylinder, DOHC 4 valve, berkapasitas 1.000 cc.

Tenaga maksimum yang bisa dikeluarkan motor ini mencapai lebih dari 176 kw atau 240 PS.

Adapun kecepatan maksimumnya adalah 340 km/jam.

Baca Juga: Skenario Perebutan Juara Dunia dari 3 Pembalap Teratas MotoGP 2022

Tenaga disalurkan ke roda belakang melalui girboks 6 percepatan yang didukung Seamless System.

Motor berbobot 157 kg ini menggunakan sasis twin-spar aluminium, dan dibekali suspensi depan dan suspensi belakang dari Öhlins.

Untuk remnya sudah menggunakan rem cakram berbahan karbon besutan Brembo. Sementara software-nya menggunakan besutan Magneti Marelli.

Editor


Komentar
Banner
Banner