Politik

Besok Mendaftar ke KPU, Paslon Aditya – Wartono Gelar Salat Hajat

apahabar.com, BANJARBARU – Sebelum mendaftar ke KPU, Minggu (6/9) besok, pasangan Aditya Mufti Ariffin – Wartono…

Featured-Image
Calon Wakil Wali Kota Banjarbaru 2020, Wartono didampingi Ketua DPC Partai Gerindra Kota Banjarbaru Dr H Syahriani Syahran dan Ketua DPRD Kota Banjarbaru, Fadliansyah. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARBARU – Sebelum mendaftar ke KPU, Minggu (6/9) besok,
pasangan Aditya Mufti Ariffin – Wartono menggelar salat hajat berjemaah di Sekretariat DPC PDIP Banjarbaru, Sabtu (5/9) malam.

Aditya Mufti Ariffin – Wartono juga melaksanakan salat isya dan membaca yasin untuk kelancaran proses pendaftaran di Pilkada Banjar.

“Ini rangkaian rencana untuk pendaftaran besok. Insyaallah kami mendaftar ke KPU,” ujar Wartono.

Hari terakhir pendaftaran dipilih karena sudah menjadi keputusan bersama tim Aditya – Warono. Sebelum mendaftar ke KPU, mereka berencana mengikuti salat asar berjemaah di Masjid Agung Al Munawwarah.

Sayangnya, pada pendaftaran besok Wartono kemungkinan tidak bisa didampingi oleh Aditya.

“Pak Aditya konfirm saat ini posisi masih ada di Jakarta. Besok kemungkinan besar sekalipun pak Aditya tidak bisa hadir, tentu hal itu sudah dikonfirmasikan dan sesuai peraturan KPU. Kita lihat saja besok,” pungkasnya.

Sementara Ketua DPC Partai Gerindra Kota Banjarbaru, Syahriani Syahran, telah memiliki strategi untuk memenangkan paslon usungannya itu.

“Strateginya kita tidak bisa beritahukan. Strategi itu pasti ada. Tim solid itu kuncinya. Tim kita insya Allah solid,” pungkasnya.

Untuk diketahui, paslon Aditya Mufti Ariffin – Wartono telah diusung tiga partai yakni Gerindra dengan 6 kursi, PPP 4 kursi dan PDIP 3 kursi.

Dengan total 13 kursi tersebut, keduanya telah memenuhi syarat pencalonan sebanyak 6 kursi untuk maju di Pilwali Banjarbaru 2020.

Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner