bakabar.com, KOTABARU – Aksi bersih-bersih kawasan wisata pantai Desa Sarang Tiung digelar jajaran Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Kotabaru, Selasa (19/7).
Kawasan pantai Sarang Tiung menjadi titik kegiatan bersih-bersih karena menjadi salah satu desa binaan Lanal dan masuk Kawasan Bahari Nusantara (KBN).
Danlanal Kotabaru Letkol Laut (P) Edy Setiawan mengatakan aksi sosial itu merupakan bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekaligus menyambut HUT Lanal Kotabaru ke-25.
Kegiatan sosial sekaligus memberikan motivasi kepada masyarakat pesisir untuk tidak membuang sampah di laut. Sebab, selain mengganggu pemandangan pantai, juga merusak ekosistem laut.
“Kita semua harus jaga kebersihan pantai Sarang Tiung. Apalagi, Desa Sarang Tiung ini disiapkan untuk menjadi KBN,” ujar Danlanal.
Kegiatan bernuansa sosial itu dihadiri Forkopimda di Bumi Sa Ijaan. Di antaranya, Ketua DPRD Syairi Mukhlis, jajaran Polres Kotabaru, Satpolair, Kodim 1004, Injasmar, warga Sarang Tiung, pelajar SMADA, serta SMK Al Bukhari.