Tak Berkategori

Berkah Ramadan, Yayasan Haji Maming Bantu Langgar di Pondok Indah Banjarmasin

apahabar.com, BANJARMASIN – Yayasan Haji Maming terus menyebarkan kebaikan selama bulan Ramadan tahun ini. Kali ini,…

Featured-Image
Yayasan Haji Maming membagikan 50 puluh nasi kotak ke Langgar Darul Iman, Komplek Pondok Indah, Teluk Dalam, Banjarmasin, Senin (26/4). Foto-apahabar.com/Bahaudin Qusairi

bakabar.com, BANJARMASIN – Yayasan Haji Maming terus menyebarkan kebaikan selama bulan Ramadan tahun ini.

Kali ini, yayasan yang didirikan oleh Mardani Haji Maming (MHM) membagikan 50 puluh nasi kotak ke Langgar Darul Iman, pada Senin (26/4).

Tempat ibadah di RT 23, Komplek Pondok Indah, Teluk Dalam, Banjarmasin ini, setiap harinya membukakan puasa untuk sekitar 50 orang.

"Bersyukur karena ada tambahan. Harapannya supaya tahun depan berlanjut," ujar Kaum Langgar Darul Iman, Syahrani.

Ia mengatakan bahwa para jemaah di sini sangat berterima kasih kepada Yayasan Haji Maming. Dengan bantuan ini, mereka bisa berbuka puasa dengan layak sebelum salat Maghrib.

"Ada orang luar juga yang berbuka. Jadi buka cuma sekitaran sini saja," ucapnya.

Adapun Yayasan Haji Maming membagikan sekitar 1.000 nasi kotak. Ribuan nasi kotak ini dibagikan ke tempat ibadah yang membukakan orang puasa.



Komentar
Banner
Banner