Program Penjualan Hyundai

Beli Mobil Hyundai Bisa Dapat Ioniq 5, Cek Syarat dan Ketentuannya

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menawarkan program penjualan berupa hadiah satu unit Ioniq 5 selama periode Juni - Juli 2023.

Featured-Image
Program penjualan Hyundai 2023 berhadiah Ioniq 5. Foto: dok. HMID

bakabar.com, JAKARTA - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menawarkan program penjualan berupa hadiah satu unit Ioniq 5 selama periode Juni - Juli 2023.

Program tersebut cukup dengan cara mengikuti lucky draw bagi setiap pelanggan yang membeli Hyundai Stargazer maupun Creta.

Selain Ioniq 5 tipe Prime Standard Range, konsumen juga disiapkan hadiah lain berupa 2 unit Hyundai Creta Trend IVT, serta 3 Unit Stargazer Trend MT.

"Program terbaru lucky draw berhadiah mobil untuk setiap pembelian Stargazer ataupun Creta kami persembahkan khusus untuk masyarakat Indonesia," kata Makmur, Chief Operating Officer PT HMID dalam keterangan tertulisnya, Jumat (9/6).

Baca Juga: Hyundai Reunion Jadi Wadah Kembali Hadirnya Mobil Konsep Pony Coupe

Adapun pengundian grand prize tersebut dibagi menjadi 2 kali yaitu pada Juli dan Agustus 2023.

Untuk konsumen yang melakukan pembelian pada Juni, berkesempatan mengikuti pengundian bulan Juli dan Agustus 2023.

Program Purnajual HMID

HMID juga memperkenalkan inovasi purnajual terbaru bertajuk Hyundai Hadir Untukmu yang meliputi Hyundai Owner Assurance Program dan rangkaian program lainnya.

Bagi yang melakukan pembelian Stargazer dan Creta sepanjang 2023 akan mendapatkan jaminan penggantian unit baru jika mobil mengalami nilai kerusakan minimal 65 persen.

Baca Juga: Hyundai Gowa Siap Bangun Diler dengan Fasilitas Charging Station 30 kW

Garansi ini berlaku sampai dengan 1 tahun setelah mobil dikirim.

Hyundai juga menjamin harga jual kembali kedua model mereka senilai 70 peraen dari harga pembelian apabila pelanggan melakukan trade in dengan model apapun di tahun ke-3 kepemilikan.

Kemudian, HMID juga menjamin pelunasan pembiayaan selama masa tenor bagi apabila mobil mengalami kecelakaan.

Tidak ketinggalan jaminan biaya perawatan medis bagi pengendara dan penumpang  apabila mengalami kecelakaan.

Baca Juga: Hyundai Hadirkan Spider-Verse bersama Ioniq 5 di 11 Kota Indonesia

Jaminan ini berlaku untuk maksimal 7 orang dengan biaya hingga Rp100 juta per individu.

Program ini berlaku hingga 1 tahun setelah mobil diterima oleh pelanggan.

Terakhir, mereka memberikan jaminan penggantian biaya pembelian ban baru dengan tipe dan ukuran yang sama bagi pelanggan.

Manfaat ini berlaku selama 1 tahun setelah serah terima kendaraan dan diberikan bila ban yang rusak akibat kecelakaan sudah tidak dapat digunakan lagi.

Editor
Komentar
Banner
Banner