Hyundai Ioniq 5

Viral Baterai Hyundai Ioniq 5 Drop dan Tidak Bisa Diisi Ulang

Setelah kasus cat yang terkelupas, kali ini beredar video kalau baterai mobil listrik Hyundai Ioniq 5 tiba-tiba drop dan tidak bisa diisi ulang.

Featured-Image
Kembali viral, baterai mobil listrik Hyundai Ioniq 5 tiba-tiba bocor dan tidak bisa diisi ulang. (Foto: dok. HMID)

bakabar.com, JAKARTA - Setelah sebelumnya sempat viral lantaran cat Hyundai Ioniq 5 yang terkelupas, baru-baru ini beredar video, bila baterai mobil listrik tersebut drop dari 80 ke 0 persen serta tidak bisa diisi ulang (charge).

Melalui akun TikTok @jeeplife.id pada Senin (10/10), nampak seorang pria yang mendorong mobil Hyundai Ioniq 5 disertai dengan caption tentang kasus baterai drop dan tidak bisa di-charge.

Pemilik mobil berwarna putih ini juga merupakan salah satu anggota dari komunitas Hyundai Ioniq 5 di Indonesia.

Kronologi Kejadian

Kejadian terjadi saat pengendara ingin mengeluarkan mobil dari garasi rumahnya dan secara tiba-tiba baterai mobil tersebut drop dari 80 persen menjadi 0 persen.

Mobil Sport Utility Vehicle (SUV) listrik ini sudah dicoba untuk di-charge, namun kondisi baterai tetap pada 0 persen dan tidak bertambah. Alhasil mobil tersebut harus diangkut ke bengkel untuk diperiksa.

Baca Juga: Skuter Listrik BMW CE 04 Hadir dengan Bodi Gambot, Harganya Segini

Saat ini mobil tersebut sedang dalam penyelidikan dan perbaikan di bengkel Hyundai Leuwipanjang, Bandung.

Dalam video berdurasi 44 detik itu juga mengingatkan, jika pada Ioniq 5 lainnya ada yang mengalami kerusakan serupa, mohon untuk segera melakukan pengumuman ke publik.

Hal ini karena jika kejadian baterai yang tiba-tiba drop menjadi 0 persen ini terjadi dalam kondisi jalan tol, bisa jadi sangat berbahaya dan membahayakan nyawa pengendara, serta pengguna jalan lain.

Kasus Cat Terkelupas

Sebelumnya, perusahaan mobil asal Korea Selatan itu baru saja terkena masalah saat cat Hyundai Ioniq 5 terkelupas usai ditempel lakban.

Masalah ini menjadi viral lantaran Ioniq 5 bertipe Signature Long Range itu masih cukup baru dan belum genap dipakai sebulan.

Baca Juga: Bus Baru PO Sumex 97, Sasis Hino R260 Dibalut Bodi Jetbus 3+ MHD

Adapun cat dari mobil yang dibanderol dengan harga Rp859 juta tersebut terkelupas secara acak, seperti di bagian pijakan kaki pintu pengemudi, kemudian pilar pintu belakang.

Meski begitu, pihak Hyundai sudah menyelesaikan masalah terkait video pengelupasan cat di produk andalannya tersebut.

Lantas bagaimana respon Hyundai soal baterai yang drop dan tidak bisa di-charge ini? Hingga berita ini diturunkan, belum ada tanggapan resmi dari PT Hyundai Motor Indonesia (HMID).

@jeeplife.id Kasus pertama batere Hyundai Ioniq5 drop? #ioniq5indonesia#hyundaiioniq5#mobillistrik#ioniq5#mobillistrikindonesia#wulingairev#airev#hyundai♬ Suspense, horror, piano and music box - takaya

Editor


Komentar
Banner
Banner