Pemkot Banjarmasin

Atasi Kemacetan, Pembangunan Jembatan HKSN Banjarmasin 1 Dilanjutkan

apahabar.com, BANJARMASIN – Wali Kota, H Ibnu Sina dan Wakil Wali Kota Banjarmasin, H Arifin Noor…

Featured-Image
Wali Kota, H Ibnu Sina dan Wakil Wali Kota Banjarmasin, H Arifin Noor melakukan peletakan tiang pancang pertama lanjutan pembangunan Jembatan HKSN 1. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Wali Kota, H Ibnu Sina dan Wakil Wali Kota Banjarmasin, H Arifin Noor memimpin pelaksanaan selamatan dimulainya pekerjaan pembangunan Jembatan HKSN 1 di halaman parkir Makam Sultan Suriansyah, Jalan HKSN pada Rabu (30/6).

Dalam kesempatan itu, Ibnu Sina memohon doa dan dukungan kepada masyarakat untuk kelancaran pembangunan jembatan yang menghubungkan Kuin Cerucuk Kecamatan Banjarmasin Barat dengan Kuin Utara Kecamatan Banjarmasin Utara.

“Ini Jembatan HKSN tahun ini kita lanjutkan mohon doanya dan dukungan dari warga di sekitar, di sebelah sini ada Kuin Cerucuk di sebelah sini Kuin Utara, Banjarmasin Utara dan Banjarmasin Barat,” kata Ibnu Sina.

Ia mengungkapkan keberadaan jembatan yang menghubungkan dua kecamatan itu posisinya sangat strategis karena selama ini Jembatan HKSN sering mengalami macet bahkan sering dilalui beban berat arus lalu lintas sehingga dibangunlah jembatan HKSN yang tahap pertama pada 2020 lalu.

“Tahun 2021 ini kita lanjutkan yang tahap kedua. ya mudah mudahan di sisi barat ini bisa selesai tahun ini, termasuk oprit yang di Banjarmasin Utara. Nah kami berharap jembatan ini bisa difungsikan di tahun 2022 sehingga masyarakat sudah bebas macet di sini,” bebernya.

Terlebih ujar Ibnu Sina, kawasan tersebut adalah kawasan cagar budaya karena di sisi kanan terdapat makam Sultan Suriansyah, raja pertama Kesultanan Banjar sehingga banyak sekali alur lalu lintas dari luar kota yang datang ke sini terutama para peziarah.

“baik itu dari luar kota maupun dari luar pulau tadi saya sempat berjalan di sekitaran makam beliau dan ternyata ada penziarah yang datang dari luar kota Banjarmasin,” ucapnya.

Wali kota pun berulang memohon doanya sehingga pada prosedur pembangunan jembatan selesai tahun ini setelah sebelumnya juga sudah ada bangunan Jembatan Pulau Bromo.

“Kemudian di Banjarmasin Selatan ada Jembatan Gerliya tahun sebelumnya ada Jembatan Tatah Makmur kemudian Jembatan Banjar Indah dan Tatah Bangkal, tahun ini kita mencoba menyelesaikan yang di Banjarmasin Utara dan Barat,” pungkasnya.



Komentar
Banner
Banner