Hot Borneo

Anies Baswedan Sambangi Kalsel Medio Februari 2023, Catat Agendanya!

Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, akan menyambangi Kalimantan Selatan (Kalsel) pada 15-16 Februari 2023 mendatang. 

Featured-Image
Anies Baswedan saat kunjungan ke Lombok Timur, NTB. Foto-instagram @aniesbaswedan

bakabar.com, MARTAPURA - Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, akan menyambangi Kalimantan Selatan (Kalsel) pada 15-16 Februari 2023 mendatang. 

Jadwal kedatangan calon presiden usungan NasDem itu ke Kalsel berubah, dari sebelumnya 8-9 Februari.

"Pak Anies dipastikan datang pada 15-16 Februari ini," ucap Sekretaris DPW Partai NasDem Kalsel, Akhmad Rozanie Hirmawan Nugraha kepada awak media, Rabu (1/2).

"Kemungkinan Pak Anies landing di Bandara Syamsuddin Noor Banjarmasin pada Rabu, pukul 10.00 Wita," sambung Rozanie.

Pertama-tama, Anies mengunjungi dapur umur di kediaman Ketua DPW NasDem Kalsel, H Mansyur. Tepatnya di Himalaya, Banjarbaru. 

Di dapur umum, relawan memasak nasi untuk acara temu akbar menyembelih 16 ekor sapi.

Kemudian, Anies dijadwalkan berziarah ke Makam Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari atau Datu Kelampayan di Astambul, Kabupaten Banjar.

Setelah itu, Anies menghadiri temu akbar dengan relawan dan masyarakat Kalsel di Stadion Mini Barakat Martapura.

"Acara besarnya di Barakat Martapura. Di sana nantinya panggung terbuka agar masyarakat bisa lebih mengenal dan lebih dekat dengan Pak Anies," kata Haji Zanie.

NasDem Kalsel
Sekretaris DPW Partai NasDem Kalsel, Akhmad Rozanie HN. Foto-bakabar.com/Hendra Lianor.

Selanjutnya, Anies mengunjungi pedagang di Pasar Terapung Lok Baintan, Sungai Tabuk, pada 16 Februari. 

"Karena ini permintaan beberapa pedagang agar Anies mengunjungi mereka di Pasar Terapung," ungkap Anggota DPRD Kalsel ini.

Setelahnya, kunjungan Anies pun berlanjut ke Banjarmasin.

Di Kota Seribu Sungai, Anies akan berziarah ke Makam Sultan Suriansyah di Kuin Utara.

Lalu, Anies dijadwalkan menemui mahasiswa di Hotel Banjarmasin Internasional (HBI).

"Pada malam harinya acara santai bersama di Kota Lama Banjarmasin. Begitu gambaran keseluruhannya," bebernya.

Disinggung terkait agenda silaturahmi dengan tokoh ulama, ia bilang pasti ada, namun tidak dipublikasikan.

"Off the records saja," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner