Fitur Grab Terbaru

Ada Mode Hening di Grab untuk Konsumen yang Enggan Mengobrol

Grab merilis fitur "Mode Hening", disediakan bagi pelanggan yang tak ingin berinteraksi atau tak mau mengobrol dengan driver.

Featured-Image
Mode Hening di GrabCar. Foto: Unsplash.com/artmarkiv

bakabar.com, JAKARTA - Grab merilis fitur "Mode Hening", disediakan bagi pelanggan yang tak ingin berinteraksi atau tak mau mengobrol dengan driver.

"Mode Hening diapresiasi oleh penumpang yang membutuhkan ketenangan setelah menghabiskan waktu di tempatnya beraktivitas atau mereka yang lebih nyaman untuk membatasi interaksi dengan pihak yang belum dikenal," ujar Director of 4-Wheels dan Corporate Strategy Grab Indonesia, Astri Yunfia dalam keterangan persnya, Kamis (19/10).

Platform penyedia layanan on-demand ini akan secara bertahap memperkenalkan Mode Hening mulai Februari, antara lain di Malaysia, Filipina dan Thailand.

Adapun untuk Mode Hening di aplikasi Grab bersifat gratis dan opsional ketika konsumen memesan GrabCar.

Baca Juga: Cek Tarif Ojol Penyedia Aplikasi, Mana yang Pas di Kantong Pelajar?

Ketika Mode Hening aktif, maka mitra GrabCar akan mendapatkan notifikasi bahwa konsumen menginginkan perjalanan yang tenang dan minim interaksi.

Kendati saat Mode Hening aktif, driver bisa mengadakan percakapan untuk mengonfirmasi rincian perjalanan, misalnya menanyakan nama penumpang, rute perjalanan dan titik penurunan.

Mitra pengemudi juga bisa berbicara ketika konsumen melakukan aktivitas yang memengaruhi kenyamanan dan keamanan berkendara.

"Kami memahami bahwa kebutuhan Mitra dan penumpang Grab sangat beragam dan terus berkembang. Oleh karena itu kami terus berupaya menghadirkan produk dan layanan yang relevan," terang Astri.

Untuk Mode Hening dapat diakses pada aplikasi Grab terbaru. Ketika memesan layanan GrabCar, geser tegel untuk menyalakan Quiet Ride atau Mode Hening.

Editor
Komentar
Banner
Banner