Arus Mudik 2023

8,6 Juta Kendaraan Diprediksi Lintasi Solo Saat Libur Lebaran

Dinas Perhubungan memprediksi ada 8,6 juta kendaraan yang memasuki Solo saat H-7 sampai H+7 lebaran.

Featured-Image
Masjid Raya Sheikh Zayed menjadi salah satu magnet wisata di Solo saat libur lebaran. Foto : apahabar.com / Fernando

bakabar.com, SOLO - Dinas Perhubungan Kota Solo memprediksi ada 8,6 juta kendaraan yang memasuki Solo saat H-7 sampai H+7 lebaran.

"Data kami di traffic counting pada 2022 ada 7,5 juta kendaraan naik dibandingkan tahun 2019 sebesar 7,2 juta. Nah, kami prediksikan di tahun 2023 ini naik 15% sekitar 8,6 juta tapi dalam rangkaian h-7 h+7 lebaran," ungkap Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Solo, Ari Wibowo, Selasa, (11/4).

Menurut Ari, jumlah kendaraan yang melintas diprediksi lebih banyak dikarenakan saat ini sudah tidak adanya ketakutan dengan pandemi.

Baca Juga: Presiden Imbau Pemudik di Penyebrangan Merak sudah Pesan e-Ticket

Selain itu adanya potensi kemacetan. Mengingat adanya penambahan tanggal cuti dari awal tanggal 21 April menjadi 19 April.

"Adanya potensi kemacetan,sehingga di titik-titik kemacetan, kita lebih banyak mengcounting," ujarnya.

Adanya wisata baru di Kota Solo, juga akan menjadi daya tarik banyak masyarakat luar Solo yang berkunjung.

"Ada Masjid Raya Sheikh Zayed dan Solo Safari. Itu akan jadi 2 magnet utama warga luar kota, sehingga tambah pengen mudik. Satu lagi even-even yang dibuat Pemerintah Kota Solo. Bakdan ning Solo mungkin jadi tambahan daya tarik, Sriwedari juga bukak nanti," jelasnya.

Meski demikian Dinas Perhubungan Kota Solo sudah mengantisipasi dengan menambah jumlah petugas hingga memetakan titik-titik kemacetan di Kota Solo.

Baca Juga: Pemkab Jember Sediakan Angkutan Mudik Gratis Bagi Warganya di Jakarta, Cek Link Pendaftarannya

Titik kemacetan yang sudah dipetakan diantaranya dari barat ada Kleco, Tugu Mahkuto, Klodran. Kemudian jika dari selatan ada daerah Dawung, lalu dari arah timur ada ringroad dan juga UNS.

"Kita siapkan juga petugas patroli, patroli kota, patroli perparkiran, dan optimasi traffic light. Kita optimalkan untuk pengaturan, dan kita intervensi. Kami juga akan bantu kepolisian di pos-pos pam. Kami siapkan 100 petugas yang ready," paparnya.

Selain itu pihaknya juga akan memberikan himbauan pada kendaraan-kendaraan besar melewati jalan tol dan jalan nasional.

Editor


Komentar
Banner
Banner