Peristiwa & Hukum

3 Hari Ops Intan di Tabalong, Puluhan Pengendara Kena Tilang

Operasi Keselamatan Intan 2024 di Tabalong telah berjalan selama 4 hari dari 14 hari yang dijadwalkan. 

Featured-Image
Anggota Sat Lantas Polres Tabalong melakukan tilang terhadap pengendara yang melanggar lalulintas. Foto - Sat Lantas Polres Tabalong.

bakabar.com, TANJUNG - Operasi Keselamatan Intan 2024 di Tabalong telah berjalan selama 4 hari dari 14 hari yang dijadwalkan. 

Namun selama tiga hari berjalan puluhan pengendara yang melanggar peraturan lalu lintas telah mendapat sanksi berupa tilang.

Kapolres Tabalong AKBP Anib Bastian, melalui Kasat Lantas AKP Andi Tri Hidayat, mengatakan, tilang tersebut dilakukan saat petugas melakukan hunting sistem.

Dari hunting itu terlihat pelanggaran nyata seperti pengendara tidak memakai helm, melanggar marka jalan, berkendara melawan arus maupun menggunakan knalpot yang tidak sesuai spek.

"Dari hunting sistem ini, selama tiga hari sudah ada 22 tilang yang diberikan kepada para pelanggar lalulintas," ungkap Andi, Kamis (7/3).

Selain tilang, lanjut Andi, pihaknya juga telah melakukan puluhan teguran. Teguran diberikan kepada pengendara yang tidak mengklik helmnya, kebut-kebutan, pengendara motor lebih dari 2 termasuk yang mempunyai SIM tetapi lupa membawa.

"Bagi pengendara seperti 3 orang kita minta 2 orang turun, untuk SIM yang ketinggalan kita minta mengambilnya, jumlah teguran sudah ada 60 an," terang Andi.

Menurut Andi, operasi ini diutamakan pembinaan, karena ingin mengembalikan kepatuhan masyarakat terhadap aturan berlalulintas.

"Memang utamanya adalah teguran, tapi jika ada pelanggaran nyata yang membahayakan sipengendara maupun orang lain tetap kita lakukan tilang," ucapnya.

Ke depan Sat Lantas Polres Tabalong juga akan melakukan razia kelengakapan surat menyurat kendaraan dalam operasi penyakit masyarakat (pekat) bersama satuan lain.

"Sesuai perintah pak Kapolres, nanti ada razia pekat gabungan, termasuk kelengkapan kendaraan," pungkas AKP Andi Tri Hidayat.

Baca Juga: Truk Terbalik di Kelua Tabalong Menimpa Motor Warga

Editor


Komentar
Banner
Banner