Tak Berkategori

Sukamta Ingatkan Masyarakat Tala Fokus Kembangkan Sektor Pangan

apahabar.com, PELAIHARI – Sebagai salah satu daerah di Provinsi Kalsel yang digadang-gadang menjadi penyandang kebutuhan pangan…

Featured-Image
Bupati Tanah Laut, H Sukamta, usai meninjau harga beberapa komoditi pangan di Pasar Tapandang Pelaihari, Sabtu (21/12). Foto-Istimewa

bakabar.com, PELAIHARI – Sebagai salah satu daerah di Provinsi Kalsel yang digadang-gadang menjadi penyandang kebutuhan pangan untuk ibu kota baru, masyarakat Tanah Laut (Tala) diingatkan untuk fokus ikut mengembangkan sektor pertanian.

Hal itu dikemukakan Bupati Tanah Laut, H Sukamta, usai meninjau harga beberapa komoditi pangan di Pasar Tapandang Pelaihari, Sabtu (21/12).

"Masa depan Tala ada di sektor pangan, menginggat akan menjadi penyandang kebutuhan pangan ibu kota baru," kata Sukamta.

Menyinggung terkait kelangkaan dan mahalnya harga ikan air tawar, seperti gabus (haruan), papuyu dan nila, menurut bupati hal itu terjadi karena panjangnya musim kemarau yang terjadi pada 2019.

Terlebih ikan haruan dan papuyu selama ini belum bisa dibudidayakan masyarakat, sehingga masih mengandalkan tangkapan alam.

"Kita selama ini hanya mengandalkan tangkapan alam. Ketika musim kemarau terjadi, habislah semuanya menjadi langka," imbuhnya.

Ke depan Pemkab Tala akan berupaya membudidayakan jenis ikan tersebut, meski tentu saja langkah itu bukan hal yang mudah.

"Nanti saya dorong agar bisa membudidayakan ikan haruan dan papuyu," katanya.

Baca Juga:Sukamta Ajak Masyarakat Kenang Jasa Kaum Perempuan untuk Indonesia

Baca Juga:Sukamta Tak Beri Toleransi Oknum yang Permainkan Anggaran Desa

Reporter: Ahc14
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner