bakabar.com, BANJARMASIN – Kabar gembira akhir pekan ini kembali hadir bagi pecinta kuliner di Banjarmasin. Pasalnya, Rumah Sambal Acan Raja Banjar Cabang Kayu Tangi telah menyuguhkan menu baru masakan khas Banjar, yakni menu ikan Baung.
“Menu ikan baung hadir lantaran tingginya permintaan pelanggan setia Rumah Sambal Acan Raja Banjar,” ucapManager Rumah Sambal Acan Raja Banjar Cabang Kayu Tangi, Liana kepadabakabar.com, Sabtu (23/3/2019)
Menu ikan baung telah hadir sekitar sebulan yang lalu. Bahkan, dalam sehari Rumah Sambal Acan Raja Banjar Cabang Kayu Tangi memasak ikan Baung sebanyak 10 kilogram.
Daging ikan baung yang renyah dengan kelembutan kulitnya, menjadikan menu ini kian dinanti-nanti. Penyajian pun sesuai dengan permintaan costumer. Serba bisa, dari ikan baung bakar, goreng sampai dengan kukus.
Rasa yang memanjakan lidah tersebut bisa dinikmati dengan hanya merogoh kocek senilai Rp30 ribu. Pastikan bahwa pecinta kuliner Banjarmasin jangan sampai ketinggalan.
Proses penyajian pun tak memakan waktu lama. Ya, hanya dengan 2 menit, menu ikan Baung sudah bisa disantap. Pastinya, kombinasi rasa berbahan tomat, kunyit dan serai menyatu di lidah pecinta kuliner. Rasanya pun menggeregit dengan rasa pedas bercampur manis, wajar kiranya membuat pelanggan kecanduan kelas berat.
Bukan hanya itu, Rumah Sambal Acan Raja Banjar Cabang Kayu Tangi juga menyediakan Food Center untuk kalangan milineal yang suka nongkrong. Seperti halnya Roti John, Taichi, Batagor Melpin dan Kopi Raja 78. Uniknya khusus pecinta Kopi Raja 78 akan buka sampai dengan pukul 05.00 pagi.
Baca Juga:Sasar Mahasiswa dan Perusahaan, Rumah Sambal Acan Raja Banjar Hadir Kemasan Kotak
Baca Juga: Tarik Pelanggan, Rumah Sambal Acan Raja Banjar Hadirkan Live Musik Bernuansa Budaya
Sekedar diketahui, Rumah Sambal Acan Raja Banjar memiliki 3 buah ruangan VIP serta lahan parkir luas. Ruangan tersebut dilengkapi dengan pendingin ruangan yang membuat suasana makan anda kian sejuk. Ditambah desain ruangan semi modern.
Adapun ruangan VIP yang dimaksud, yakni sebagai berikut:
ROOM NSRoom NS berada di sebelah kanan paling depan Rumah Sambal Acan Raja Banjar Cabang Kayu Tangi. Kapasitasnya berkisar 50-60 orang. Dilengkapi kursi dan shopa empuk.
Tak tanggung-tanggung, ruangan ini pun memiliki dua buah Air Conditioner (AC) sekaligus. Bukan hanya itu, disediakan pula proyektor. Sangat pas untuk kalian yang sering meeting.
Kemudian, Room NS memiliki fasilitas lain, seperti halnya Westafel dan Toilet yang ramah terhadap perubahan disabilitas.
Bagi kalian yang ingin reservasi, bisa menghubungi pihak Rumah Sambal Acan Raja Banjar Cabang Kayu Tangi dua hari sebelum kegiatan berlangsung.
ROOM VIP 1Room VIP 1 memiliki kapasitas sekitar 15 orang. Ruangan ini hanya memiliki satu buah kipas angin. Dilengkapi kursi dan meja. Biasanya digunakan oleh kalangan pejabat, dosen maupun mahasiswa.
ROOM VIP 2Room VIP 2 memiliki kapasitas sekitar 25 orang. Ruangan ini memiliki satu buah Air Conditioner (AC) dan satu buah kipas angin. Dilengkapi kursi dan meja. Biasanya digunakan oleh kalangan pejabat, dosen maupun mahasiswa.
Fasilitas lain yang dimiliki oleh Rumah Sambal Acan Raja Banjar Cabang Kayu Tangi, yakni lahan parkir yang sangat luas. Bahkan, mampu menampung sekitar 100 buah mobil.
Sekilas, Rumah Sambal Acan Raja Banjar Cabang Kayu Tangi tak memiliki lahan parkir, padahal tepat di belakang Rumah Sambal Acan Raja Banjar Cabang Kayu Tangi terbentang lahan parkir yang kian luas.
Baca Juga: Miliki Room VIP dan Lahan Parkir Luas, Rumah Sambal Acan Raja Banjar Cabang Kayu Tangi Kian Memesona
Reporter: Muhammad RobbyEditor: Syarif