bakabar.com, BANJARMASIN - Kamar yang akan ditempati KH Ma'ruf Amin selama di Banjarmasin diketahui seharga Rp6 juta per malam. Rencananya, Mantan Ketua MUI itu akan menginap selama tiga malam di kamar 355 lantai dua, ruang VVIP Presiden Suit, Rattan Inn Banjarmasin.
Ketua Panitia "Banua Bertabligh", Rudy Ariffin mengakui memilih kamar terbaik untuk kenyamanan Kiai Ma'ruf dalam beristirahat. Sebab, agenda acara yang akan dihadiri Rais Aam PBNU itu cukup padat.
“Benar, Kiai Ma'ruf akan sebentar beristirahat di sini selama tiga malam,” kata Rudy Ariffin ketika dikonfirmasi mengenai kamar yang akan ditempati Kiai asal Banten itu selama di Banjarmasin oleh bakabar.com, Jumat (24/1) petang.
Menurut situs resmi Rattan Inn www.rattan-inn.com, ruang VVIP Presiden Suit hanya ada 3 ruangan hotel tersebut. Dipastikan salah satu di antaranya ditempati Kiai Ma'ruf selama di Banjarmasin.
Servis dan Fasilitas ruangan tersebut, masih menurut sumber yang sama, di antaranya adalah; Laundry, Hair dan Beauty Salon, business center, in house doctor, in room dining, shuttle service, wireless Internet.
Selain itu, dilengkapi juga Restaurants. Palmea Coffee Shop Sakaeru Japanaese Restaurant, Rattan Pool cafe.
Lobby Lounge.
Conference And Meeting Facilities: Kalimantan Room, Kalimantan I, Kalimantan II, Kalimantan III, Kalimantan IV, Calamus Ballroom, Calamus I, Calamus II.
Raphia: Raphia I, Raphia II, Multifungsional, Recreational Facilities, Swimming Pool, Le Novus Spa, dan Cabanas Fitness Center.
Rencananya, Kiai Ma'ruf akan menghadiri banyak acara selama di Kalimantan Selatan. Pagi hari, Kiai Ma'ruf dijadwalkan berziarah ke Makam Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari di Desa Kelampayan Kabupaten Banjar.
Siangnya, Kiai akan menjadi khatib pada shalat Jumat berjamaah di Masjid Al Karomah Martapura. Setelah itu, Kiai akan berziarah ke Makam Syekh Muhammad Zaini bin Abdul Ghani atau Abah Guru Sekumpul di Sekumpul Martapura.
Selesai berziarah, Kiai akan bertolak ke Binuang Kabupaten Tapin, untuk menghadiri acara "Banua Bertabligh" bersama Habib Quraisy Baharun dan KH Ahmad Muwafiq atau yang kerap dikenal dengan Gus Muwafiq.
Baca Juga:Kiai Ma'ruf Berziarah ke Makam Datuk Kelampayan, Begini Keterikatan Keduanya
Baca Juga:Belajar dari Daun Salam, Kiai Ma'ruf Mau Jadi Cawapres
Baca Juga:Putra Cawapres Ma'ruf Perkenalkan Wadah Konsolidasi Relawan
Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Muhammad Bulkini