Tak Berkategori

Menanti Dukungan, Peningkatan Ekonomi Masyarakat Pegunungan Meratus Jadi Atensi

Apahabar.com, BANJARMASIN– Sekretaris Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Nasional Demokrat Kalimantan Selatan, Akhmad Rozani mengatakan, peningkatan ekonomi…

Featured-Image
Akhmad Rozani, anggota DPRD Kabupaten Banjar. Foto/dokpribadi

Apahabar.com, BANJARMASIN– Sekretaris Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Nasional Demokrat Kalimantan Selatan, Akhmad Rozani mengatakan, peningkatan ekonomi kerakyatan pegunungan Meratus di Kabupaten Hulu Sungai Tengah butuh ditingkatkan.

Demikian, kata dia, penyediaan energi yang lebih hijau dan ramah lingkungan merupakan solusi dibanding pertambangan batu bara.

“Kalau pun nantinya saya yang terpilih, menjadi wakil bupati HST. Soal isu tambang ini jelas akan menjadi perhatian utama," jelasnya.

Baca juga: Nama-Nama Kandidat Terkuat Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah

"Karena saya putra daerah asli dari Kampung Qadi Barabai, saya tegas akan terus menolak tambang ada di HST,” sambungnya dihubungi via seluler.

Baca: Komitmen Anti Tambang di HST Wajib Diteruskan

Sebab, diakuinya, jika benar tambang batu beroperasi di Kabupaten HST, kampung halamannya lah yang pertama akan merasakan imbasnya.

“Kampung Qadi ini setiap tahun sering terkena banjir. Apalagi nanti ada pertambangan, bisa setiap hari terkena banjir. Saya juga tidak mau tempat kelahiran saya dan tempat asal Pedatuan saya terkena musibah akibat adanya pertambangan ini nantinya,” ungkapnya.

Jika nantinya terpilih, dirinya mengaku siap membantu Bupati HST mengembangkan dan meningkatkan ekonomi kerakyatan, khususnya di Pegunungan Meratus. "Intinya saat ini saya memilih berikhtiar dulu. Semua masih berproses," katanya.

Terkait: Kandidat Terkuat Wabup, Sampurna: Saya Siap

Rozani, satu dari tiga kandidat terkuat pengisi kekosongan pasca pelantikan Chairansyah, usai pengunduran diri Abdul Latif, Bupati non-aktif Hulu Sungai Tengah akibat tersandung kasus rasuah, resmi diparipurnakan, Jumat (16/11) siang.

Penjajakan kemungkinan dirinya dipilih oleh partai pengusung, Gerindra, PBB, dan PKS, "Sedang dikonsolidasikan," ujarnya.Rozani mengaku, sebelumnya sempat mengajukan diri untuk menjadi wakil bupati HST.

“Yang pasti saya siap. Karena itu saya mengikuti saja dulu prosesnya, ujungnya sampai di mana, tetap berikhtiar. Kita lihat nanti hasilnya bagaimana,” ungkap Ketua Fraksi Nasdem DPRD Kabupaten Banjar itu.

Baca: Ketua Apkasi Mardani Maming: Jokowi Bukan Antek Asing dan Aseng

Baginya, siapapun nanti yang menduduki jabatan sebagai Wakil Bupati HST, dirinya siap mendukung. Asal, putra daerah Bumi Murakata tersebut bisa menjaga komitmen khususnya isu lingkungan dan menolak pertambangan.

Reporter: Zepy Al Ayubi/Fariz

Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner