bakabar.com, JAKARTA - Produsen teknologi asal China, Xiaomi rupanya telah mengantisipasi kemunculan produk rival Samsung Galaxy S23 dengan menghadirkan Xiaomi 13 Ultra.
Xiaomi 13 Ultra diperkirakan akan menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 2, sama dengan Galaxy S23 Ultra.
Selain itu HP ini akan memiliki layar Amoled E6 dengan tepi melengkung dengan resolusi QHD+, dikutip Tech Radar, Selasa (17/1).
Adapun fitur andalannya adalah empat kamera (quad camera) di bagian punggung dengan kamera utama menggunakan sensor 1-inci, mirip pendahulunya Xiaomi 12s Ultra.
Baca Juga: Xiaomi Rilis Mobil Listrik Pertamanya, Siap Bersaing dengan Tesla
Dari sisi daya, Xiaomi dikabarkan menyematkan pengisian daya yang sangat cepat mengingat perusahaan tersebut telah memasukkan pengisian daya hingga 120W pada Xiaomi 13 Pro.
Spesifikasi tertinggi lain yang ditawarkan oleh Xiaomi 13 Ultra pada prototipe rekayasa, adalah RAM 16GB dan penyimpanan 256GB, yang kemungkinan terlihat pada versi final.
Kendati begitu, menurut keterangan rahasia China TechGoing, pesaing dari Samsung Galaxy S23 tersebut diperkirakan akan dirilis paling lambat pada April 2023.
Artinya Xiaomi tak akan memperkenalkan ponsel tersebut di panggung Mobile World Congress bulan Februari 2023 mendatang.
Baca Juga: Xiaomi 13 Seri Terbaru Tebar Pesona di Mobile World Congress 2023?
Terdapat pula rumor yang menyebutkan bahwa Xiaomi 13 Ultra akan dirilis pada kuartal 2 tahun 2023.
Dari keterangan rahasia menyatakan harga yang di tawarkan pada Xiaomi 13 Ultra tetap sama dengan generasi sebelumnya yaitu sebesar Rp13,4 juta.