Pemkab HSS

Wabup HSS Lantik Puluhan Pejabat, Tekankan Integritas dan Inovasi Pelayanan Publik

Wabup HSS Suriani melantik puluhan pejabat tersebut sebagai langkah strategis memperkuat efektivitas pemerintahan dan meningkatkan kualitas pelayanan publik.

bakabar.com, KANDANGAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) kembali melakukan penyegaran organisasi melalui pelantikan dan pengambilan sumpah puluhan pejabat struktural di Pendopo Bupati HSS, Jum'at (09/01/2026).

Wakil Bupati (Wabup) HSS Suriani melantik langsung puluhan pejabat tersebut sebagai langkah strategis memperkuat efektivitas pemerintahan dan meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Pejabat yang dilantik yakni Tatik Sri Rahayu sebagai Camat Daha Utara, Riduan Syahrani Camat Telaga Langsat, Abd Rahman Camat Daha Barat, Sar Ipansyah Kabag Perekonomian dan Administrasi Pembangunan.

Ahmad Busairi menjabat sebagai Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan, Ika Wahyudi Kabag Perencanaan & Keuangan, Mochamad Adib Sekretaris Dinas Pertanian, Perikanan dan Pangan.

M Rusmadi Permana Sekretaris Diskominfo, Hanti Wahyuningsih Sekretaris Dinkes PPKB, Muzakkir Nasaruddin menjabat Sekretaris Dinas PUPR, Rina Zulelli Sekretaris Dinas PRKP LH, Kartika Adriyani Sekretaris Dinas PMD PPPA.

Selanjutnya, Farhan menjabat Sekretaris Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata, Syahril Sofian Sekretaris Disperindag, Jauhartati Sekretaris Disnakerkop UKM, Kukok Satrianto Sekretaris Bapperida.

Halimatus Sekretaris Kecamatan Padang Batung, Khalid Darda Sekretaris Kecamatan Telaga Langsat, Taufik Rahman Kabid Adminduk Disdukcapil, Rani Kabid Ekonomi Kreatif Disporapar, Rahmadhan Kabid Sarpras Distan PP.

Muhammad Syaifullah Kabid Tanaman Pangan, Sri Teguh Raharjo Kabid Hortikultura, Roni Ariady Kabid Peternakan & Perkebunan, Ahmad Fatmadiansyah Kabid Perikanan, Muhyaripandi Kabid Pangan.

Terakhir, Yusup Noor menjabat Kabid Keselamatan Transportasi Dishub, Fauzan Ansyari Kasi Kedaruratan BPBD, Riswandi Kasi Rehabilitasi & Rekonstruksi BPBD, Achmad Alfian Noor Kasubbag Keuangan Setwan.

Wabup HSS Suriani menegaskan bahwa jabatan merupakan amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab, bukan sekadar simbol pangkat atau kedudukan.

“Kami berharap para pejabat yang dilantik mampu berkarakter, berintegritas, dan terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tegasnya.

Pelantikan pejabat dalam jumlah besar ini merupakan langkah strategis Pemkab HSS untuk meningkatkan kinerja organisasi, memperkuat koordinasi antar-OPD, dan memastikan pelayanan publik berjalan optimal.

Wabup Suriani menegaskan bahwa perubahan struktur bukan sekadar rotasi, tetapi langkah memperkuat kinerja nyata pembangunan daerah serta peningkatan pelayanan masyarakat.

“Kami ingin seluruh pejabat bekerja dengan etos tinggi, profesional, dan mampu memberikan dampak langsung bagi masyarakat. Jabatan adalah amanah yang harus dijaga dengan dedikasi,” pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner