Video Viral

Viral! Suporter Timnas Indonesia Salat Berjamaah di Stadion, Warganet: MasyaAllah

apahabar.com, YOGYAKARTA – Sebuah video yang memperlihatkan momen suporter Timnas Indoesia salat berjamaah di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta,…

Featured-Image
Viral! Suporter Timnas Indonesia Salat Berjamaah di Stadion. Foto-Istimewa

bakabar.com, YOGYAKARTA– Sebuah video yang memperlihatkan momen suporter Timnas Indoesia salat berjamaah di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, Rabu (10/8) kemarin.

Momen supoter Timnas Indonesia melaksanakan salat berjamaah di tribun itu pun viral setelah diunggah akun TikTok @margatama.

“Salat berjamaah sebelum match Indonesia Myanmar. Alhamdulillah menang 5-4,” tulis keterangan.

Dalam video singkat itu memperlihatkan suasana Stadion Maguwoharjo sebelum kick of laga Timnas Indonesia U-16 melawan Timnas Myanmar U-16.

Menariknya, di sebuah pojok stadion terekam sejumlah suporter Timnas Indonesia sedang melaksanakan salat berjamaah.

Mereka tampak melaksanakan salat berjamaah dengan khusuk di tengah keramaian suasana stadion ketika menunggu laga dimulai.

Sontak saja unggahan video itu langsung dibanjiri komentar positif dari warganet. Banyak dari mereka yang terharu dengan pemandangan langka tersebut.

“Ya Allah disela kesenangan dunia yang menipu raga ini tetap tunaikan kewajibanku salut,” kata akun @man***

“Tidak ada di negara lain selain suporter indonesia .apalagi kalau menyangkut timnas umur berapa pun pasti akan mendukung . kalian hebat kawan,”tambah akun @rya***

“Terimakasih sepoter Indonesia berkat doa dan dukungan kalian Indonesia bisa semoga Indonesia juara amin.” ujar akun @mhd***

“Masha Allah,” kata akun @ind***

Diketahui, Timnas Indonesia U-16 berhasil melaju ke final Piala AFF U-16 2022 setelah mengalahkan Myanmar di laga semifinal via adu penalti usai bermain seri 1-1 di waktu normal 90 menit.

@margatama_

Sholat Jamaah Sebelum Match Indonesia Myanmar , Alhamdulillah Menang 5-4 #timnas#timnasday#timnasindonesia#timnasgaruda#affu16championship2022#pialaaffu16

♬ SurgaMu – UNGU



Komentar
Banner
Banner