bakabar.com, BANJARMASIN – Sebuah video yang memperlihatkan curhatan seorang pria yang gagal menikah viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @dj.asmix.mpo, pria tersebut bukan gagal menikah karena orang ketiga, melainkan ditipu.
“(Bukan) Gagal nikah karena orang ketiga. Gagal nikah karena ditipu calon istri,” tulis akun TikTok @dj.asmix.mpo seperti dilihat bakabar.com, Rabu (2/3).
“Rugi puluhan juta,” tambah keterangan dalam video tersebut.
Dalam curhatannya, pria tersebut membeberkan bahwa undangan pernikahan mereka telah disebarkan.
Begitu pula dengan berbagai persiapan lain seperti souvenir pernikahan, test food katering, booking gedung, fitting baju pengantin, sampai konsep dekorasi pelaminan.
Tak hanya itu, karangan bunga sebagai ucapan selamat untuk mempelai juga sudah dikirimkan ke lokasi acara.
Namun sayang, pernikahan yang harusnya dilaksanakan berujung gagal.
Usut punya usut, uang puluhan juta yang telah diserahkan pria tersebut kepada calon istrinya malah tidak dibayarkan ke vendor pernikahan.
“Persiapan sudah 100 persen. Undangan sudah disebar. Pas hari H, nggak bisa nikah karena uang puluhan juta yang saya kasih ke pihak wanita tidak dibayarkan ke vendor pernikahan,” jelas pria tersebut.
“Sekadar berbagi pengalaman. Pasangan kita pun bisa menghancurkan kita,” tutup pria itu.
Pengalaman yang memilukan pria ini pun seketika membuat publik ikut terenyuh. Dikutip dari kolom komentar di akun TikTok @dj.asmix.mpo, tak sedikit dari warganet yang mendoakan agar segera mendapatkan jodoh pengganti yang lebih baik.
“Tuhan pasti telah menyiapkan jodoh yang lebih baik,” komen @cahya***.
“Wanitanya nggak bersyukur. Banyak wanita di luar sana yang memimpikan pernikahan yang mewah. (Calon) suami yang baik. Sabar ya mas, Karena Allah tidak terlambat buat ngasih tau,” timpal @putri***.
“Sabar. Mungkin Tuhan sengaja pertemukan yang salah sebelum dapat yang tepat,” sahut @ronald***.