bakabar.com, JAKARTA - Aksi seorang petugas Dishub DKI Jakarta nempel di kap sebuah mobil viral di jagat maya. Ia terangkut dari Setiabudi hingga Menteng.
Aksi ini direkam oleh si pengemudi yang terlihat kadung panik, Rabu (3/1). Petugas Dishub tersebut terlihat hanya bisa pasrah seraya berteriak kecil. Sedang si pengemudi mobil terus memacu mobilnya sampai ke Menteng.
"Bahaya woi bahaya," ucap si petugas. Tak hanya melaju kencang, si pengemudi juga terlihat menggoyang-goyangkan mobilnya sembari berkata.
"Kenapa lo, kanapa?".
Lantas apa yang melatari aksi nekat tersebut?
Baca Juga: Viral Satpol PP Garut Tak Netral, Begini Sanksi Pj Gubernur Jabar
Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo berkata petugas Dishub yang terbawa tersebut bertugas mengawasi parkir liar di Setiabudi, Jakarta Selatan.
"Jam 13.30 WIB, anggota Dishub melakukan monitoring dan pengawasan parkir liar di wilayah Setiabudi Jakarta Selatan," ujar Syafrin, Kamis (4/1).
Syafrin berkata anggotanya tersebut sedianya sedang bertugas di Jalan Denpasar Raya. Si pengendara mobil sempat mengacungkan jari tengah kepada para petugas. Itu saat ia melintas sampai empat kali di sana.
Baca Juga: Viral Remaja Di-bully di Kandangan, Dijambak-Dipukuli Gegara Pria
Kemudian pada 15.30 WIB petugas berinisiatif memberhentikan pengendara tersebut untuk menanyakan maksud dan tujuannya.
Namun si pengendara tidak kooperatif dan memilih tancap gas bahkan hampir menabrak petugas. Sampai ke Menteng.
"Salah satu petugas sedang berusaha menghindari terjangan mobil tersebut malah terbawa di kap mesinnya sampai terbawa ke daerah Menteng," ujar Syafrin.
Sekalipun Avanza tersebut menabrak pengendara roda dua, namun ia tetap tak berhenti. Terus melaju kencang sambil membawa petugas Dishub di kap mobilnya.
Baca Juga: Viral di Balikpapan, Imam Masjid Meninggal Sujud
Dua warga kemudian berupaya mengejar mobil pelaku tersebut. Dua orang inilah yang akhirnya dapat memberhentikan kendaraan tersebut di Jalan Menteng.
Anggota Satpelhub Setiabudi yang tiba di lokasi kemudian mengamankan si pengendara.
"Selanjutnya permasalahan tersebut diselesaikan secara kekeluargaan dan pengemudi telah meminta maaf ke petugas Dishub," ujarnya.
Syafrin pun menghimbau masyarakat untuk menaati setiap peraturan lalu lintas dan tidak parkir di sembarangan tempat.
"HJangan parkir di tempat yang dilarang agar kendaraannya terhindar dari penderakan oleh petugas di lapangan," jelasnya.
Lihat postingan ini di Instagram