Tak Berkategori

Viral Kisah Model Prancis Jatuh Hati Kepada Pria Aceh Hingga Menjadi Mualaf

apahabar.com, JAKARTA – Kisah seorang model dari Prancis bernama Tiphaine Poulon menjadi sorotan publik, seusai membagikan…

Featured-Image
Tiphaine Poulon dan suami, Amal. Foto-Ist

bakabar.com, JAKARTA – Kisah seorang model dari Prancis bernama Tiphaine Poulon menjadi sorotan publik, seusai membagikan kisah cinta dan menjadi mualaf di TikTok.

Lewat akun TikTok pribadi, model ini menunjukkan momen pertama berada di Banda Aceh dan mencoba mengenakan selendang untuk menutupi kepala.

“Ini adalah bermula kisah saya. Saya pergi ke Aceh pada Mei 2018 untuk yang pertama kalinya,” tulis Tiphaine, Minggu (12/9).

“Saya menutupi rambut saya dengan selendang untuk pertama kalinya untuk menunjukkan hormat saya kepada masyarakat Aceh,” tambahnya.

Tiphaine Poulon lalu menceritakan ketertarikan mempelajari Agama Islam, sejak kedatangan di provinsi berjuluk Serambi Mekkah itu.

Ternyata metode pengajaran yang diterima di Aceh, berbeda jauh dengan cara penyampaian teman-teman muslim Tiphaine Poulon di Prancis.

“Mungkin karena yang mengajarkan saya adalah orang yang saya jatuh cinta kepadanya,” beber Tiphaine.

“Beberapa bulan berlalu sehingga akhirnya saya memutuskan untuk masuk ke Islam walaupun agak takut,” sambungnya.

Setelah masuk Islam, Tiphaine belajar Surat Al Fatihah, beribadah, menjalani puasa Ramadan pertama.

“Saya sangat menyukainya dan saya menyadari bahwa saya sangat berbahagia atas pilihan saya. Sekarang saya bangga menjadi orang Islam setelah dua tahun berlalu,” tegas Tiphaine.

Tiphaine Poulon juga akhirnya menikah dengan Amal, pria Aceh yang membantu belajar Agama Islam.

Seperti dilansir Fimela, kedatangan Tiphaine Poulon ke Aceh sebenarnya terjadi secara tak sengaja.

Awalnya wanita kelahiran 6 Juni 1995 ini hanya mengunjungi seorang teman di Padang, seusai menyelesaikan kuliah di Talis Business School in Bordeaux, Prancis.

Sampai akhirnya Tiphaine Poulon memutuskan meninggalkan Prancis dan memilih melanjutkan kehidupan di Indonesia.

“Saya jatuh cinta dengan Indonesia waktu pertama kali datang. Saya merasa nyaman dan kebanyakan orang-orangnya ramah,” jelas Tiphaine.



Komentar
Banner
Banner