Kalsel

Vierratale Meriahkan Malam Puncak Communication Week 2019

apahabar.com, BANJARMASIN – Sebagai puncak acara dari rangkaian Communication Week 2019, Communication Night diselenggarakan di Taman…

Featured-Image
Vierratale saat menghibur penonton pada event Communication Week 2019 di Taman Budaya Banjarmasin. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN - Sebagai puncak acara dari rangkaian Communication Week 2019, Communication Night diselenggarakan di Taman Budaya Banjarmasin, Jumat (06/12) kemarin.

Acara tersebut merupakan program kerja tahunan dari Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Himakom) FISIP ULM.

"Commweeek tahun ini spesial, karena salah satu tujuannya untuk memperingati satu dekade HIMAKOM,” ucap Ketua Pelaksana Communication Week 2019, Noor Fajrie Ramadhan.

Noor Fajri mengatakan tema yang diangkat pada event tersebut adalah "Recall All The Memories". Tema itu dipilih karena dinilai cocok untuk audiens.

“Khususnya agar dapat bernostalgia bersama mengenang memori beberapa tahun ke belakang,” katanya.

Commweek tahun ini dianggap lebih spesial karena diangkat dengan konsep yang fresh dan lebih besar dari acara serupa pada tahun sebelumnya.

Dengan mengundang beberapa guest star dari lokal sampai nasional, acara berlangsung meriah. Dibuka dengan penampilan dari perwakilan mahasiswa Ilmu Komunikasi dari setiap angkatan, lalu dilanjutkan oleh artis-artis lokal seperti Madhava, Ferdinan Fadel, dan penampilan dance dan modelling dari RDP Agency.

Penampilan yang paling ditunggu saat itu adalah Vierratale, band asal Jakarta. Membawakan beberapa lagu populernya seperti "Jadi yang Kuinginkan", "Bersamamu", "Seandainya", dan banyak lagu lainnya, Vierratale sukses menghibur penonton.

Hiburan musik ditutup dengan performa dari DJ RZQN yang sangat seru. Tak sekadar menyajikan hiburan musik, event bertajuk "Recall All The Memories" juga menyediakan banyak stand mulai dari makanan, kopi, sampai clothing.

Baca Juga: Rangkul Milenial, Siasat Gelora Curi Perhatian di Kalsel

Baca Juga: Saat Mahasiswa ULM-Poliban Rayakan Natal Bersama

Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner