Sepak bola nasional

Usai Bertemu Menpora, Sekjen PSSI Sebut ada Progres Positif terkait Liga 2

Sekjen PSSI Yunus Nusi mengatakan ada progres positif terkait kompetisi Liga 2 musim 2022/2023 setelah melakukan diskusi dengan Menpora Zainudin Amali

Featured-Image
Sekjen PSSI Yunus Nusi bertemu Menpora Zainudin Amali membahas terkait kompetisi Liga 2 (Foto: dok. Kemenpora)

bakabar.com, JAKARTA – Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI Yunus Nusi mengatakan, ada progres positif terkait Liga 2 musim 2022/2023 setelah berdiskusi dengan Menpora Zainudin Amali.

“Ada progres positif. Kami berterima kasih atas dukungan pemerintah,” ujar Yunus usai pertemuan di Kemenpora seperti dilansir dari Antara, Kamis (19/1).

Sebagaimana diketahui, kompetisi kasta kedua sepak bola Indonesia Liga 2 musim ini telah dihentikan kelanjutannya oleh PSSI.

Pertemuan antara Sekjen PSSI dan Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali itu membahas terkait dengan kelanjutan Liga 2.

Baca Juga: Ssstt… Menpora Amali Turun Gunung di Bursa Panas PSSI

Pasalnya, keputusan penghentian kompetisi Liga 2 yang dilakukan oleh PSSI melalui Rapat Exco membuat sebagian besar klub Liga 2 kecewa.

Kendati demikian, Yunus menegaskan bahwa belum ada keputusan soal apakah Liga 2 Indonesia 2022/2023 itu akan dilanjutkan atau tidak.

Lebih lanjut, Sekjen PSSI itu mengatakan akan mebawa hasil pembicaraan dengan Menpora Amali ke Komite Eksekutif (Exco) PSSI untuk dibahas lebih lanjut.

Setelah pertemuan tersebut, Yunus mengatakan akan PSSI akan melakukan rapat darurat, yang rencananya akan digelar Jumat (20/1) esok, guna mendapatkan keputusan soal Liga 2 tersebut.

“Saya akan melaporkannya ke Ketua Umum PSSI dan Exco. Besok mudah-mudahan ada rapat Exco. Saya meminta Pak Ketum (Mochamad Iriawan-red) untuk mengelar rapat darurat,” jelas Yunus.

Baca Juga: Persis Vs Persija, Laga Sarat Emosional antara Abimanyu dan Sang Ayah

Disamping itu, Menpora Amali memastikan, pemerintah tidak dalam posisi mengintervensi PSSI terkait dengan Liga 2 dan Liga 3 musim ini.

Menpora menekankan bahwa Pemerintah saat ini sedang dalam posisi mencarikan jalan keluar terkait dengan persoalan kompetisi Liga 2 dan 3 yang berimbas pada masa depan klub peserta.

Menpora menambahkan, Presiden Joko Widodo memberikan mandat kepada dirinya untuk menemukan solusi terbaik atas persoalan tersebut.

“Saya mendapat arahan dari Bapak Presiden untuk segera mencarikan jalan keluar. Saya pun berdiskusi dengan Pak Sekjen PSSI (Yunus Nusi-red) dan Dirut PT LIB Ferry Paulus, agar tidak terkesan ada intervensi dari pemerintah,” ujar Menpora.

Baca Juga: Jelang Persis Solo Vs Persija, Thomas Doll Ingin Lanjutkan Tren Kemenangan

Lebih lanjut dari hasil pertemuan tersebut, Menpora mengatakan PSSI dan PT LIB akan menggelar pertemuan dengan klub-klub Liga 2 untuk menjelaskan situasi kompetisi.

“Hasil itu akan dilaporkan lagi kepada kami (Kemenpora) dan itu menjadi pegangan pemerintah,” jelas Amali.

Adapun terkait dengan kelanjutnya, PSSI akan memastikan bahwa masa depan Liga 2 dan 3 serta format Liga 1 tanpa degradasi akan diputuskan dalam rapat darurat Exco.

Editor


Komentar
Banner
Banner