bakabar.com, BANJARBARU - Kalsel benar-benar tengah menyiapkan diri sebagai penyangga ibu kota Nusantara (IKN). Teranyar, jalan bebas hambatan atau bypass Banjarbaru-Batulicin terus dikebut oleh Pemprov Kalsel.
Berjarak 104 kilometer, jalan itu kini sudah dikerjakan sepanjang 50 kilometer hingga akhir tahun oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kalsel.
"Insyaallah 15 kilometer lagi dianggarkan di perubahan dan bisa dikerjakan. Jadi 65 kilometer hingga akhir tahun ini sudah diaspal," kata Kabid Bina Marga pada Dinas PUPR Kalsel, Azan SY Muaz kepada bakabar.com.
Baca Juga: Jalan Bypass Banjarbaru-Batulicin Mulus 50 Persen Akhir Tahun Ini
Sementara sisanya, akan dilanjutkan serta dirampungkan pada tahun anggaran 2024 mendatang.
Jalan bypass ini dikerjakan menggunakan ABPD Kalsel. Penganggarannya dilakukan secara bertahap. "Melihat kemampuan keuangan daerah," imbuhnya.
Baca Juga: Meski Belum Rampung, Bypass Banjarbaru-Batulicin Bisa Dilewati
Agar jalan ini benar-benar tersambung, Azan menyebut sedikitnya harus dibangun empat jembatan. "Tahun ini kami juga membangun enam box culvert di beberapa titik," tuturnya.
Pembangunan jalan ini akan memangkas jarak antara Banjarbaru-Batulicin yang tadinya enam jam menjadi kurang lebih dua setengah jam perjalanan saja.