Nasional

Untuk Tenaga Medis, Raisa Gelorakan ‘Indonesia Pusaka’

apahabar.com, JAKARTA – Raisa Andriana tampil anggun saat membawakan lagu Indonesia Pusaka, ciptaan Ismail Marzuki. Penyanyi…

Featured-Image
Raisa didapuk sebagai penyanyi lagu Raya and The Last Dragon. Foto: Antara

bakabar.com, JAKARTA – Raisa Andriana tampil anggun saat membawakan lagu Indonesia Pusaka, ciptaan Ismail Marzuki.

Penyanyi pop ini tampil dalam perayaan detik-detik Proklamasi ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia yang digelar secara virtual dari Istana Merdeka, Jakarta, Senin (17/8).

Raisa tampil mengenakan kebaya dalam video yang diikuti oleh puluhan ribu netizen secara daring untuk memperingati detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia.

Video itu sekaligus ditampilkan sebagai apresiasi bagi tenaga medis yang telah berjuang di garis terdepan dalam melawan Covid-19.

Raisa menyanyi selama sekitar 3 menit 27 detik dan mendapatkan apresiasi yang antusias dari netizen yang menyaksikan.

Setelah penampilan Raisa, acara yang diusung berbeda konsep dibandingkan tahun-tahun sebelumnya itu menampilkan penyanyi Lyodra dan Gita Bahana Nusantara (GBN).

GBN tahun ini tampil dari tempatnya masing-masing dari seluruh penjuru nusantara.

Lyodra menyanyikan lagu ciptaan Gombloh berjudul Merah Putih diiringi musik dari GBN.

Tahun ini seniman-seniman dan anak-anak muda kreatif menyajikan kemampuannya untuk bangsa Indonesia dari tempatnya masing-masing karena pandemi Covid-19.

"Seniman melakukan adaptasi untuk tampil secara virtual," kata Direktur Pengembangan dan Pemanfaatan Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Resti Gunawan. (Ant)

Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner