Hot Borneo

Turnamen Sepakbola Piala Ketua DPRD Kabupaten Tapin Kembali Digelar

apahabar.com, RANTAU – Tiga tahun ditiadakan, turnamen sepakbola Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tapin kembali…

Featured-Image
Ketua DPRD Tapin, H. Yamani melakukan tendangan pertama. Foto: istimewa

bakabar.com, RANTAU – Tiga tahun ditiadakan, turnamen sepakbola Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tapin kembali digelar di Stadion Gunung Dilam Salam Babaris.

Diketahui, Turnamen Piala Ketua DPRD Kabupaten Tapin ini diikuti puluhan tim dan resmi dibuka langsung Ketua DPRD Tapin, H. Yamani dihadiri para tokoh masyarakat dan tokoh pemuda Kabupaten Tapin.

Ketua DPRD Tapin, H. Yamani mengatakan bahwa kegiatan dengan maksud untuk memeriahkan HUT RI ke-77, yang sebenarnya setiap tahun dilaksanakan di Bumi Ruhuy Rahayu.

“Selama tiga tahun kita tidak bisa melaksanakan karena Pandemi Covid-19 dan Alhamdulillah tahun ini bisa kembali dilaksanakan,” syukurnya, Minggu (24/7).

Yamani menambahkan dalam turnamen ini diikuti 28 tim dan semuanya merupakan tim tim sepakbola lokal yang patut kita banggakan.

“Selain itu juga salah satu cara untuk menggerakkan UMKM yang ada di sekitar kita,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Tapin, HM Arifin Arpan diwakili Staf Ahli, Raniansyah menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan tersebut.

“Karena ini salah satu cikal bakal untuk pembinaan atlet sepakbola di Tapin. Kami sangat gembira, semoga kejuaraan ini bisa terus dilaksanakan dengan baik,” harapnya.

Ia juga berharap kepada para peserta yang berpartisipasi, para atlet yang ada bisa memanfaatkan kegiatan ini untuk mengasah skill dan kemampuan yang ada.

“Intinya dalam bertanding bisa menjaga sportivitas, jadikan pertandingan ini sebagai ajang silaturahmi antar pemain,” jelasnya.



Komentar
Banner
Banner