bakabar.com, BANJARMASIN – Tim Macan Kalsel Polda Kalsel bersama Buser Polsek Banjarmasin Timur, memburu pelaku penganiayaan bersenjata tajam samurai dan parang di depan Alfamart, jalan Jati, Kelurahan Pekapuran Raya, Kecamatan Banjarmasin Timur.
“Setelah melakukan perbuatan tersebut yang diduga pelaku langsung melarikan diri,” kata Kapolsek Banjarmasin Timur, AKP Susilo, SIK kepada relasipublik.com di Banjarmasin, Senin (28/9).
Dia menjelaskan peristiwa nahas itu terjadi pada Minggu (27/9) malam sekitar pukul 18.45 wita.
Saat itu korban bernama Muhammad Yusuf (23) warga jalan Pekapuran Raya Gang Abadi RT 15, Kelurahan Pekapuran Raya menegur pelaku yang merupakan mantan suami dari istri korban.
Saat itu Muhammad Yusuf menanyakan kapan pelaku akan menyerahkan anak dari istri korban saat ini (anak tiri korban). Pelaku yang belakangan diketahui berinisial IB itu pun meminta korban agar menunggu.
Selang 10 menit kemudian, pelaku datang berjalan kaki mendatangi korban yang sedang berada di kios bensin miliknya di kawasan jalan Jati atau tepatnya di depan Alfamart, Kelurahan Pekapuran Raya, Kecamatan Banjarmasin Timur.
Bukannya membawa sang anak, pelaku justru datang membawa sajam jenis samurai dalam keadaan terhunus.
Tanpa basa basi, IB langsung melakukan penyerangan terhadap suami mantan istrinya itu dengan menggunakan sebilah samurai hingga melukai jari tangan korban.
Pelaku yang kalap, kemudian mencabut sebilah parang yang sedari awal sudah dia siapkan di balik bajunya dengan menggunakan tangan kiri.
“Usai melakukan perbuatannya pelaku langsung kabur. Saat ini kami memburu pelaku, doakan saja agar segera tertangkap,” pinta Kapolsek.