Pemuda Tersangkut Kabel

Tersangkut Kabel Fiber Optik, Leher Pemuda Medan Alami Luka Permanen

Pria di Medan menjadi korban tersangkut kabel fiber optik hingga alami luka permanen. Korban masih pertanyakan tanggungjawab perusahaan.

Featured-Image
Luka di leher seorang pemuda di Medan dikarenakan tersangkut kabel di Jalan Ringroad Medan. Foto: Dok Korban

bakabar.com, MEDAN - Seorang pria di Medan menjadi korban tersangkut kabel fiber optik hingga mengalami luka permanen. Korban masih pertanyakan tanggungjawab perusahaan.

Pria itu bernama Mag Gery Georendo Perangin-angin (25). Dia mengaku bahwa lehernya pernah tersangkut kabel fiber optik di Jalan Ringroad, Medan, Sumatera Utara pada Oktober 2022.

Bekas luka sepanjang 10cm terlihat jelas di bagian lehernya. 

Pada saat kejadian, dia tengah mengendarai sepeda motor bersama rekannya. Dirinya tak menyadari jika ada kabel berwarna hitam yang melintang di jalan karena kondisi malam hari. Kabel itu seukuran jari telunjuk orang dewasa. 

Baca Juga: Keluarga Korban Terlilit Kabel Fiber Optik Segera Polisikan PT Bali Tower

Naas, lehernya pun tersangkut dan dirinya ikut terjatuh. Saat kejadian, luka dilehernya cukup parah hingga kulit leher terkelupas karna gesekan dengan kabel.

Akibat peristiwa itu, Georendo pun harus menjalani perawatan selama dua pekan di rumah sakit. Dia juga harus membayar biaya pengobatan hingga Rp30 juta.

Luka Permanen di leher korban tersangkut kabel di Medan. Foto: Dok Korban.
Luka Permanen di leher korban tersangkut kabel di Medan. Foto: Dok Korban.

Pasca kejadian, rekan Georendo ternyata pernah mendatangi kantor perusahaan telekomunikasi selaku penanggung jawab dari kabel fiber optik itu. Dia datang untuk pertanyakan perihal pertangungjawaban atas peristiwa yang menimpa Geo.

"Namun, tidak membuahkan hasil," kata Geo.

Bahkan, Geo mengaku tidak ada itikad baik dari perusahaan itu untuk meminta maaf terhadap dirinya. Dia pun mengaku sudah membuat laporan Polisi terkait dengan kejadian yang menimpa dirinya pada 11 November 2022.  

"Tidak ada hasil," ungkap dia.

Editor


Komentar
Banner
Banner