Pemkab Tanah Bumbu

‘Teror’ Ular Piton di Tanbu Belum Berhenti, Warga Mulai Cemas

apahabar.com, BATULICIN – Muhammad Laisa resah. Dalam beberapa pekan terakhir, ia dan warga lainnya beberapa kali…

Featured-Image
Warga memperlihatkan anak piton yang berhasil ditangkap. Foto-apahabar.com/Syahriadi

bakabar.com, BATULICIN – Muhammad Laisa resah. Dalam beberapa pekan terakhir, ia dan warga lainnya beberapa kali menemukan puluhan anak ular piton di sekitar permukiman.

Laisa merupakan warga Jalan Raya Batulicin, Desa Sejahtera, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu. Sejak akhir Januari lalu, anakan ular piton atau warga setempat menyebutnya ular sawa, sering muncul di sekitar toko tempat dia bekerja.

“Sejak Minggu kemarin sudah puluhan ekor anak ular sawa yang kita dapat. Kemunculannya sudah lumayan lama, pas waktu awal-awal musim hujan,” terang karyawan toko Ice Cream 77 kepada bakabar.com, Selasa (18/02).

Laisa sendiri sangat resah dan khawatir, karena induk dari anak ular tersebut masih belum ditemukan. “Selain dengan anakan ular ini, kita juga sangat khawatir kalau ada induknya yang masih tersembunyi,” ungkapnya.

Relawan Penanggulangan Bencana Indonesia, Arif Maulana, mengungkapkan hingga saat ini setidaknya sudah 26 ekor anak piton yang sudah dievakuasi.

Baca Juga:Fakta Banjir di Kabupaten Banjar; Korban Tewas Hingga Penemuan Sarang Ular

“Awalnya di toko Ice Cream 77 ditemukan 18 ekor yang dievakuasi oleh pihak BKSDA,” ujarnya.

Pada hari berikutnya, kata Arif, ditemukan lagi anak piton di Apotek Bunda yang bersebelahan dengan toko Ice Cream 77 dan juga toko Parfum Yasir.

“Hari ini ada lagi muncul di warung sebelah apotek. Tadi menurut keterangan Pak Amir yang rumahnya di belakang juga menemukan anak piton persis di bawah meja,” bebernya.

Danton Damkar Simpang Empat, Tajudinoor, mengimbau kepada masyarakat khususnya di sekitaran Jalan Raya Batulicin, Desa Sejahtera agar lebih waspada terhadap munculnya ular. Ia meminta untuk segera memberitahukan pihaknya apabila ditemukan.

“Beritahukan kami apabila kembali menemukan ular. Kita akan segera mengevakuasi,” tegasnya.

Baca Juga:Heboh, Warga Martapura Kembali Dapat Ular Piton

Reporter: Syahriadi
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner