News

Tegas! Sri Mulyani Kecam Tindak Kekerasan Anak Pejabat Ditjen Pajak

Kasus penganiayaan yang dilakukan oleh anak pejabat dari Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) rupanya juga mengundang Menteri Keuanga

Featured-Image
Kasus penganiayaan yang dilakukan oleh anak pejabat dari Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) rupanya juga mengundang Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati untuk berkomentar. Foto-Net

bakabar.com, BANJARMASIN - Kasus penganiayaan yang dilakukan oleh anak pejabat dari Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) rupanya juga mengundang Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati untuk berkomentar.

Dalam Instagram pribadinya, Sri Mulyani mengecam tindak kekerasan tersebut dan mendukung penanganan hukum yang dilakukan oleh kepolisian.

"Kemenkeu mengecam tindakan kekerasan yang dilakukan - dan mendukung penanganan hukum secara konsisten oleh instansi yang berwenang," katanya dalam unggahan di Instagram, @smindrawati pada Rabu (22/2).

Selain itu, ia juga mengecam gaya hidup mewah yang dilakukan oleh keluarga jajaran di Kemenkeu. Pasalnya hal itu bisa mengurangi kepercayaan terhadap integritas instansinya dan dapat menciptakan reputasi negatif kepada jajaran yang lain.

"Kemenkeu mengecam gaya hidup mewah yang dilakukan oleh keluarga jajaran Kemenkeu yang menimbulkan erosi kepercayaan terhadap integritas Kemenkeu dan menciptakan reputasi negatif kepada seluruh jajaran Kemenkeu yang telah dan terus bekerja secara jujur, bersih dan profesional," tuturnya.

"Kepercayaan publik adalah hal esensial dan fondasi yang harus dijaga bersama dan tindak boleh dikompromikan oleh seluruh jajaran Kemenkeu," tandasnya.

Sebelumnya, Mario Dandy Satrio (20) ditangkap polisi atas penganiayaan terhadap David (17), pelajar yang merupakan anak pengurus GP Ansor.

Editor


Komentar
Banner
Banner