bakabar.com, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri mencoret sebanyak 17 pemain seusai menggelar sesi pemusatahan latihan (TC) tahap pertama sebagai persiapan SEA Games 2023.
Timnas U-22 telah mengakhiri sesi pemusatan latihan (TC) tahap pertama sebagai persiapan menuju turnamen SEA Games Kamboja 2023 mendatang.
Pemusatan latihan (TC) timnas U-22 tahap pertama ini telah berlangsung dari tanggal 1 hingga 8 Maret 2023 lalu di Senayan, Jakarta. Sebanyak 34 pemain pun dipanggil oleh Indra Sjafri untuk mengikuti pemusatan latihan.
Selanjutnya, timnas U-22 akan kembali menjalani sesi pemusatan latihan tahap kedua yang akan mulai berlangsung 10 hingga 16 Maret mendatang.
Baca Juga: PSSI Dapat Dana Rp86,5 Miliar dari FIFA, Untuk Apa?
Kepala pelatih timnas U-22, Indra Sjafri akan kembali memimpin 34 pemain untuk tahap kedua nanti, terdapat 17 nama pemain baru yang akan dilihat kemampuannya.
Dari 34 nama pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan tahap pertama, Indra Sjafri telah mencoret 17 nama dan 17 nama lainnya tetap di pertahankan oleh sang pelatih.
“Kita kembalikan ke klub pemain yang tidak terpilih, atau yang tidak lanjut. Terus, yang kita anggap kualitasnya masuk, kita lanjut TC sampai tanggal 16 Maret,” ujar Indra Sjafri dikutip dari laman PSSI.
Lebih lanjut, pria yang kini menjabat juga sebagai Direktur Teknik (Dirtek) PSSI itu mengatakan kemampuan para pemain dalam TC dinilai dari performa mereka pada laga uji coba internal, tes fisik, tes psikologi, dan tes IQ.
“Karena memang kualitas pemain-pemain kita yang ada sekarang, hampir lebih dari separuh, itu sesuai dengan apa yang kita harapkan,” tutur Indra.
Baca Juga: Menpora Zainudin Amali Resmi Mengundurkan Diri!
“Jadi, dari 34 pemain dikurangi 17 pemain dan 17 pemain yang masih bertahan. Kualitas mereka pantas menjadi bagian dari tim ini. Tetapi, mereka nanti akan bersaing lagi dengan 17 pemain baru lainnya di TC tahap kedua,” sambungnya menambahkan.
Terkait dengan pemusatan latihan sebagai persiapan SEA Games 2023, Indra Sjafri mengaku terkejut dengan kemampuan para pemain di TC tahap pertama. Terlebih, bagi mereka yang direkomendasikan oleh klub-klub Liga 2.
“Saya Surprise [terhadap kualitas para pemain] dan terima kasih untuk pelatih klub [yang telah merekomendasikan pemainnya], terutama Liga 2,” pungkasnya.
Daftar lengkap nama pemain yang dicoret di halaman selanjutnya...