bakabar.com, KOTABARU – Puluhan peserta didik di Lembaga Kursus dan Pelatihan Mitra Insan Prima (LKP MIP) Kotabaru menggelar aksi penananaman pohon ulin.
Kali ini, Desa Sebelimbingan, Kecamatan Pulau Laut Utara, menjadi titik utama penanaman puluhan bibit pohon Ulin sebagai pohon khas Kalimantan.
Noor Ipansyah, pembina LKP MIP Kotabaru, sekaligus pemakarsa aksi penanaman mengatakan, penanaman bibit Ulin memiliki tujuan utama melestarikan lingkungan.
Ulin sebagai pohon khas Kalimantan telah dinilai langka. Susah dijumpai, dan nyaris punah. Sehingga, perlu adanya gerakan penanaman dari generasi muda.
“Jadi, bibit Ulin ini ditanam bukan untuk bisnis. Tapi, semata-mata akan dijadikan sebagi ‘prasasti hayati’ di Pulau Laut,” ujar Ipan, sapaan akrabnya, Sabtu (13/11) malam.
Usai penanaman Ulin, dilanjutkan dengan partisipasi peserta LKP MIP bersama Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga menanam pohon hias pucuk merah di sepanjang jalan menuju destinasi Air Terjun Tumpang Dua Sebelimbingan.
Aksi itu tentunya harapannya agar jalan menuju lokasi tersebut menjadi sejuk, dan indah dipandang pengunjung wisata.