bakabar.com, BANJARMASIN - Selain Jacksen F Tiago, suporter juga menuntut Asisten Manajer Barito Putera Syarifuddin Ardasa meninggalkan jabatannya. Tuntutan itu disampaikan suporter setelah Laskar Antasari tumbang di kandang saat menjamu Kalteng Putra.
Suporter menilai Syarifuddin Ardasa kurang memahami soal sepak bola. Hal itu dibuktikan dengan dilepasnya seluruh pemain asing yang selama ini menjadi tulang punggung Samsul Arif dan kawan-kawan. Sedangkan pemain asing yang didatangkan kali ini, jauh dari ekspektasi.
Akun Instagram pribadi Syarifuddin @ardasa_syarifuddin langsung diserbu para suporter yang kesal. Terhitung 113 komentar membanjiri unggahan terakhir Syarifuddin.
Netijen pun akhirnya mulai beraksi mempersekusinya dengan menuliskan pesan sesuai ungkapan hatinya di dalam kolom komentar yang tersedia. Isi pesannya pun bermacam-macam dari mulai yang menyampaikan secara baik-baik sampai bernada umpatan, semuanya ada.
Akun @ricky_alviannur misalnya, ia meminta penjelasan kepada Syarifuddin terkait hasil minor yang dialami Barito Putera. “ada apa dengan Barito Putera?? ASMEN di umpat2 akan jua @ardasa_syarafuddin tolong klarifikasi sebenarnya ada apa”.
Akun @hhhanjak menulis “lebih baik bicara pak daripada jadi bulan2an suporter. Jangan bikin malu bang hasnur”.
Bahkan tidak sedikit suporter yang meminta Syarifuddin segera angkat kaki seperti yang telah dilakukan Jacksen F Tiago. “Kaum MUNAFIK. Silahkan anda out” tulis akun @denyadi.
Sebelumnya, buntut kekalahan yang dialami Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2019 kala menjamu tim pendatang baru, Kalteng Putra di stadion 17 Mei Banjarmasin, pelatih Jacksen F Tiago usai laga mengundurkan diri sebagai pelatih.
Pengunduran diri pelatih asal Brasil itu disampaikan melalui video singkat di akun Instagram yang beredar luas di kalangan suporter. Namun demikian, hingga kini belum ada pernyataan resmi dari Manajer Hasnuryadi Sulaiman terkait status Jacksen.
Baca Juga: Jacksen Mengundurkan Diri
Baca Juga: Telan Kekalahan, Jacksen Isyaratkan Pamit
Baca Juga: Jacksen Menyesali Gol Aneh
Reporter : Eddy AndriyantoEditor: Muhammad Bulkini