Kalteng

Tak Capai Target Vaksinasi, Camat di Kapuas Siap-Siap Disanksi

apahabar.com, KUALA KAPUAS – Pemerintah Kabupaten Kapuas, Kalteng, terus berupaya mengejar capaian vaksinasi. Pasalnya, sampai sekarang…

Featured-Image
Kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan di Kelurahan Sei Pasah dalam rangka percepatan vaksinasi di Kabupaten Kapuas. Foto-apahabar.com/Irfansyah

bakabar.com, KUALA KAPUAS – Pemerintah Kabupaten Kapuas, Kalteng, terus berupaya mengejar capaian vaksinasi. Pasalnya, sampai sekarang capaian vaksinasi belum mencapai 40 persen.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kapuas, Septedy, mengatakan capaian vaksinasi di Bumi Tinggang Menteng Panunjung Tarung saat ini baru terealisasi 36,12 persen.

“Capaian vaksinasi kita baru 36,12 persen. Artinya ada sekitar 12.449 ribu lebih yang belum divaksin dalam rangka menuju capaian 40 persen vaksinasi,” katanya di Kuala Kapuas, Rabu (3/11).

Karena itu, lanjut Septedy, pelaksanaan vaksinasi ditargetkan perharinya sebanyak 3.311 orang dalam rangka mengejar 40 persen capaian vaksinasi dalam waktu 3 hari ini.

“Kita masih punya waktu 3 hari karena 40 persen capaian vaksinasi itu paling lambat tanggal 6 November ini harus sudah selesai,” ujarnya.

Adapun strateginya para camat diminta untuk menghitung target sasaran vaksinasi di wilayahnya dan Dinas Kesehatan akan memfasilitasi vaksinator dan vaksinnya.

“Jadi, bebannya ada di camat, untuk mengumpulkan sasaran vaksinasinya dan Dinkes nanti yang menyiapkan vaksinator dan vaksinnya,” terang Septedy.

Lantas, apakah ada sanksi bagi camat yang target vaksinasinya tidak tercapai? Septedy bilang, hal ini adalah bagian dari kinerja, apabila tidak sampai target, berarti ada perhitungan kinerja yang tidak tercapai.

“Ya, penekanannya harus ada sanksinya, begitulah,” pungkas Sekda Kapuas, Septedy.



Komentar
Banner
Banner