Dinas PUPR Kabupaten Banjar

Tahura Sultan Adam Kejar Pembangunan Wisata Lembah Kahung

apahabar.com, BANJAR – Kepala Tahura Sultan Adam, Rahmad Riansyah, memonitor kegiatan pembangunan sarana dan prasarana Wisata…

Featured-Image
Pembangunan sarana dan prasarana Wisata Lembah Kahung di Desa Belangian, Kecamatan Aranio, Kabupaten Banjar, Rabu (9/10) kemarin. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJAR – Kepala Tahura Sultan Adam, Rahmad Riansyah, memonitor kegiatan pembangunan sarana dan prasarana Wisata Lembah Kahung di Desa Belangian, Kecamatan Aranio, Kabupaten Banjar, Rabu (9/10) kemarin.

“Kami bersama kasi pemanfaatan dan tim pejabat penerima hasil pekerjaan memonitor kegiatan pembangunan sarpras di Desa Belangian. Bertujuan melihat langsung progres pembangunan,” ucap Rahmad melalui siaran pers yang diterima bakabar.com.

Selain melihat progres, ia mengingatkan kepada kontraktor pelaksana agar bisa menyelesaikan pembangunan tepat waktu dan sesuai dengan kontrak yang telah disepakati.

Selanjutnya, untuk pembangunan jalur tracking, ia meminta agar pembangunan bisa dirapikan.

“Khususnya pada bagian kiri dan kanan pengunci paving. Terutama pada jalur tanjakan agar terlihat lebih elok,” tegasnya.

Sementara perwakilan kontraktor pelaksana PT Anggi, Sugiayanto, menyampaikan semua tenaga kerja sebanyak 43 orang telah lembur siang dan malam.

“Itu belum tenaga kerja yang mobilisasi material untuk mengejar waktu kontrak,” jelasnya.

PT Anggi bersedia merapikan jalur tracking. Namun, kata Sugiayanto, pihaknya akan mengejar pekerjaan jalan dan jembatan terlebih dahulu.

“Nanti akan kami rapikan sesuai arahan yang disampaikan Kepala Tahura Sultan Adam,” pungkasnya.

Baca Juga: Menggenjot Anjungan Kalsel di TMMI Jadi Pusat Promosi Wisata Banua

Baca Juga: Yuk, 'Trekking' ke Lembah Kahung

Reporter: Muhammad Robby
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner