bakabar.com, PARINGIN – Curah hujan tinggi berdampak pada meluapnya sungai Balangan. Permukiman warga di Halong terendam.
Meminjam laporan BPBD Balangan, Rabu (2/3), terdapat empat desa di Kecamatan Halong terendam.
Desa-desa itu, yakni Baruh Panyambaran tepatnya di RT 01. Sebanyak 11 kepala keluarga, 33 jiwa terdampak.
Kemudian RT 02 sebanyak 15 KK, 49 jiwa beserta sebuah sekolah dasar.
“Kedalaman air setinggi lutut orang dewasa,” ujar H. Rahmi, Plt Kepala BPBD Balangan dalam laporannya.
Kemudian di Desa Binju RT 02 sebanyak 10 KK dengan 32 Jiwa beserta sebuah rumah bidan terendam.
Sementara di Desa Bangkal sebanyak 24 KK dengan 76 jiwa beserta fasilitas umum 1 kantor desa serta 1 masjid. Kemudian terparah di Desa Mantuyan sebanyak 55 KK dengan 169 jiwa.
“Apabila di daerah pegunungan curah hujan tinggi kemungkinan debit air akan bertambah dan air sungai akan meluap,” ucap Rahmi.