Sepak bola nasional

STY Sayangkan Marselino Pindah ke KMSK Dainze Sebelum Piala Dunia U-20

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyayangkan kepindahan penggawa skuad Merah Putih Marselino Ferdinan ke KMSK Deinze di Liga 2 Belgia yang terburu-buru

Featured-Image
Pelatih Shin Tae-yong menyanyangkan kepindahan Marselino Ferdinan ke klub Liga 1 Belgia KMSK Deinze sebelum Piala Dunia U-20 (Foto: apahabar.com/Farhan)

bakabar.com, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyayangkan kepindahan penggawa skuad Merah Putih Marselino Ferdinan ke KMSK Deinze di Liga 2 Belgia yang terkesan terburu-buru.

Selain itu, Pelatih asal Korea Selatan itu juga mengatakan, seharusnya Marselino mencari klub barunya setelah gelaran Piala Dunia U-20 selesai.

“Sayang kesempatannya hilang untuk mendapatkan tim yang lebih baik. seharusnya dia [Marselino] mencari klub baru setelah Piala Dunia U-20 selesai,” ujar Shin Tae-yong saat ditemui di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Rabu (8/2).

Pasalnya, menurut Shin, dengan Marselino tampail di Piala Dunia U-20, maka dirinya berpeluang untuk menampilkan performa terbaiknya untuk memikat para klub yang ingin mengontraknya.

Baca Juga: Wout Weghorst Kurang Gacor, Erik Ten Hag: Dia Bagus Kok!

Lebih lanjut, Shin mengatakan nilai pasar untuk mantan pemain Persebaya itu sebagai pesepak bola bisa lebih tinggi dari saat ini.

“Saya belum mengetahui detail kontrak dia [Marselino] seperti apa. Pastinya harga dia akan berbeda usai Piala Dunia U-20. Apalagi, Eropa juga memulai musim pada sekitar bulan itu juga,” kata STY.

Kendati demikian, mantan pelatih timnas Korea Selatan itu mengaku kecewa dengan keputusan Marselino untuk bergabung ke klub barunya tersebut.

Terlebih, Marselino pergi tanpa pamit kepada Shin Tae-yong terkait kepindahannya ke klub Liga 2 Belgia KMSK Deinze.

Baca Juga: Indra Sjafri Ungkap Alasan Latih Timnas U-23 di SEA Games 2023

Selain itu, hingga saat ini, mantan penggawa Persebaya itu juga masih belum bergabung dengan timnas U-20 yang sudah mulai melakukan pemusatan latihan (TC) dalam persiapan menghadapi Piala Asia U-20.

Pasalnya, pemain berusia 18 tahun itu merupakan salah satu pemain yang sangat diandalkan oleh Shin Tae-yong di timnas U-20 saat ini.

“Sejak beberapa waktu lalu saya memang sengaja menurunkan Marselino dan Ronaldo di timnas U-23 dan senior. Semua itu karena saya ingin membuat tim inti untuk skuad Piala Dunia U-20,” tutur Shin.

“Namum, mereka pergi tanpa berdiskusi dengan pelatih kepala timnas Indonesiaa, yaitu saya [Shin] dan PSSI,” pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner